Bursa Transfer: Bidikan Liverpool ke Muenchen, Winger Top Dekat ke Chelsea
jpnn.com, MUENCHEN - Bayern Muenchen siap bersaing ketat dengan Liverpool demi mendapatkan pemain bidikan pada bursa transfer musim panas nanti.
Dua klub raksasa tersebut saat ini dikabarkan tengah sama-sama mendekati bek Sevilla Diego Carlos.
Kabar terbaru menyebutkan Muenchen siap mengerahkan segala upaya demi mendapatkan Carlos.
Kicker, Jumat (17/7) mengabarkan bahwa Muenchen sangat mengagumi permainan bek 27 tahun itu.
Selain harus bersaing dengan Liverpool, Muenchen juga mesti melewati adangan Manchester City yang juga disebut-sebut mendekati Carlos.
Sementara itu, Chelsea bakal mendapatkan suntikan berharga pada musim baru nanti.
Saat ini Chelsea dikabarkan makin dekat mendapatkan winger Bayer Leverkusen Kai Harvetz.
Kicker mengabarkan bahwa gelandang 21 tahun tersebut sudah memutuskan bergabung dengan Chelsea.
Bayern Muenchen siap bersaing ketat dengan Liverpool demi mendapatkan pemain bidikan pada bursa transfer musim panas nanti.
- 3 Klub Serie A Mengincar Tanda Tangan Jay Idzes
- Bursa Transfer Liga 1: Rezaldi Hehanussa Cedera, Persib Bandung Pulangkan Zalnando?
- 10 Pemain Liverpool Menahan Fulham di Anfield
- Guardiola Pastikan Manchester City tidak Beli Pemain Baru di Bursa Transfer Januari 2025
- Barcelona Menyusul Liverpool, Cek Klasemen Liga Champions
- Liga Inggris: Liverpool Ditahan Imbang Newcastle, Begini Reaksi Arne Slot