Bursa Transfer: Bomber City ke Madrid, Bek Chelsea ke Inter
Senin, 28 Desember 2020 – 06:55 WIB

Fans Inter Milan. Foto: Inter.it
jpnn.com, MANCHESTER - Real Madrid mengusik ketenangan Manchester City menjelang bursa transfer 2021.
Madrid saat ini dikabarkan sedang mengincar tanda tangan bomber City Phil Foden.
Mirror, Minggu (27/12) melaporkan Madrid siap menggelontorkan dana besar demi mewujudkan ambisinya.
Namun, Madrid menyadari upayanya mendatangkan Foden pada Januari 2021 tidak akan berhasil.
Oleh karena itu, Madrid akan berusaha membajak Foden ke Santiago Bernabeu pada musim panas 2021.
Madrid sendiri akan menjadikan Foden sebagai bagian dari upaya regenerasi di lini depan.
Sementara itu, bek Chelsea Marcos Alonso berpeluang bergabung dengan Inter Milan.
Eurosport mengabarkan bahwa Alonso sudah tidak betah di Chelsea karena jarang menjadi pemain inti.
Real Madrid mengusik ketenangan Manchester City menjelang bursa transfer 2021. Mantap
BERITA TERKAIT
- Bernardo Silva Yakin Manchester City Bisa Menang di Kandang Real Madrid, Asalkan...
- Real Madrid Wajib Waspada, Manchester City Datang Penuh Optimisme
- Liga Inggris: Brighton Hajar Chelsea, Yankuba Minteh Cetak Brace
- Man City Dipermalukan Real Madrid, Pep Guardiola Frustrasi
- Pengakuan Guardiola setelah Man City Dipukul Real Madrid
- Hasil & Jadwal Leg I Playoff ke 16 Besar Liga Champions