Bursa Transfer: Gelandang Maut ke Inter, Winger Top ke MU

jpnn.com, MILAN - Inter Milan terus dikaitkan dengan beberapa pemain jempolan menjelang bursa transfer musim panas.
Kali ini Inter dikabarkan siap membajak gelandang AS Roma Nicolo Zaniolo pada musim panas nanti.
Tuttosport, Senin (20/7) melaporkan bahwa Inter siap melakukan apa pun demi menggaet gelandang 21 tahun itu.
Inter bahkan berani bersaing dengan Juventus demi mendapatkan tanda tangan Zaniolo.
Namun, Inter harus merogoh kocek cukup dalam jika ingin memboyong Zaniolo ke San Siro.
Sebab, Roma hanya mau melepas gelandang andalannya itu dengan banderol USD 57 juta.
Sementara itu, Manchester United juga tidak tinggal diam menyambut bursa transfer musim panas.
Tim berjuluk Setan Merah itu dikabarkan tengah mendekati winger Watford Ismaila Sarr.
Inter Milan terus dikaitkan dengan beberapa pemain jempolan menjelang bursa transfer musim panas.
- Amorim Dukung Maguire kembali Memperkuat Timnas Inggris
- Coppa Italia: Hajar Lazio, Inter Milan Melaju ke Semifinal
- Merugi 5 Tahun Berturut-turut, Manchester United akan Pecat 150-200 Pegawai
- Everton vs MU, Setan Merah Terhindar dari Kekalahan
- Liga Champions: Inter Milan Tumpuan Italia, Pertahanan Patut Diacungi Jempol
- Setelah Mengatasi Inter, Juventus Alihkan Fokus untuk Menghadapi PSV di Liga Champions