Bursa Transfer: Striker Gahar ke Manchester City, Bek Maut ke Real Madrid
jpnn.com, MANCHESTER - Manchester City meramaikan perburuan terhadap penyerang Inter Milan Lautaro Martinez pada bursa transfer 2021.
Eurosport, Kamis (11/2) mengabarkan City siap membajak Martinez pada musim panas nanti.
City bahkan disebut-sebut menjadi kuda pacu terdepan untuk mendapatkan bomber Argentina itu.
Manajemen City akan menjadikan Martinez sebagai suksesor Sergio Aguero yang sudah uzur.
Akan tetapi, upaya City mendapatkan tanda tangan Martinez tidak akan semudah membalik telapak tangan.
Sebab, Inter disebut-sebut akan memagari Martinez dengan cara menyodorkan kontrak baru.
Sementara itu, Real Madrid juga terus berburu pemain baru pada bursa transfer musim panas 2021.
Tim berjuluk Los Blanco situ dikabarkan sedang mengincar bek RB Leipzig Dani Olmo.
Manchester City meramaikan perburuan terhadap penyerang Inter Milan Lautaro Martinez pada bursa transfer 2021.
- Real Madrid vs Celta Vigo: 2 Gol Endrick Bantu Los Blancos ke Perempat Final Copa del Rey
- Real Madrid Takluk dari Barcelona, Ancelotti: Pertahanan Kami Buruk
- Piala Super Spanyol: Ancelotti Akui Barcelona Pantas Menang, Real Madrid Bermain Buruk
- Piala Super Spanyol: Tumbangkan Mallorca, Madrid Hadapi Barcelona di Final
- Piala Super Spanyol: Barcelona & Real Madrid Berpeluang Bertemu di Final
- Piala Raja: Real Madrid Berpesta Gol di Kandang Deportivo Minera