BURT DPR RI Kunker ke Turki, Ini Agendanya
jpnn.com, JAKARTA - Badan Urusan Rumah Tangga (BURT) DPR RI melakukan kunjungan kerja (kunker) ke luar negeri selama sepekan.
Kegiatan kunker itu dilakukan ke Turki pada 18 - 24 Mei.
Ketua BURT DPR RI Agung Budi Santoso menyebut dalam kunker itu pihaknya akan bertemu parlemen dan pemerintah Turki serta KBRI.
"Agendanya bertemu dengan parlemen dan bagian pemerintah Turki serta dengan KBRI di Turki," kata Agung pada Kamis (19/5).
Dalam kunker itu, BURT ingin mendengar dan mempelajari secara langsung dari parlemen Turki terkait fasilitas, protokoler, dan anggaran.
"Bagaimana posisi anggota parlemen di Turki dalam kaitan dengan protokoler anggota parlemen, fasilitas apa yang diterima oleh anggota parlemen Turki, dan berapa anggaran yang digunakan oleh parlemen Turki," tuturnya.
Anggota Komisi III DPR itu mengatakan kegiatan kunker ke Turki sudah diajukan sejak awal pandemi Covid-19.
Namun, kunker itu baru disetujui pada 2021 dan direalisasikan tahun ini.
BURT DPR RI melakukan kunjungan kerja atau kunker ke Turki selama sepekan untuk mempelajari anggaran parlemen hingga fasilitas anggota dewan.
- Polemik Hasto Tersangka, Habiburokhman Gerindra: Sampai Kiamat Enggak Selesai
- Komisi III DPR Sebut Polri Paling Responsif Tindaklanjuti Pengaduan Masyarakat
- Kasus Korupsi CSR BI-OJK, KPK Panggil Legislator Gerindra dan NasDem
- Soal PPN 12 Persen, Saleh PAN: Jangan Saling Menyalahkan
- Banggar DPR RI Minta Pemerintah Menyiapkan 9 Langkah Setelah PPN 12 Persen Berlaku
- Said Abdullah PDIP Mendukung Pelaksanaan APBN 2025 untuk Rakyat