Buru 4 Perampok Pedagang Emas, AKBP Ferry Ferdian Kerahkan Kekuatan Penuh
jpnn.com, LUBUKBASUNG - Kapolres Agam AKBP Ferry Ferdian mengerahkan tim khusus untuk memburu empat perampok dengan kekerasan terhadap Kamaruzaman (47), pedagang emas di Labuah Sampik, Nagari Parik Panjang, Kecamatan Matur, Jumat (16/9), sekitar pukul 16.00 WIB.
Selain dirampok, korban juga ditembak pada bagian paha kaki kanan.
"Tim masih memburu empat tersangka yang kabur seusai melakukan aksinya dengan membawa tas korban yang berisi emas 24 karat seberat 1,2 kilogram dan uang tunai Rp 250 juta," kata AKBP Ferry di Lubukbasung, Rabu.
Dengan kekuatan penuh, katanya, semua tersangka yang terlibat diharapkan bisa ditangkap dan barang bukti yang diambil bisa kembali lagi.
"Saya mohon doanya, semoga tim yang telah saya bentuk berhasil menangkap semua pelaku. Saya langsung memimpin untuk menangkap empat tersangka," katanya.
Dia mengatakan tim khusus dibentuk untuk menangkap empat perampok yang menembak Kamaruzaman.
Perampokan itu diawali saat korban bersama adiknya Yuliandri (45) pulang berdagang emas dari Pasar Lawang, Kecamatan Matur.
Sebelum dirampok, korban sempat diintai saat berangkat pulang dari Pasar Lawang menuju rumahnya.
Korban Kamaruzaman juga ditembak para perampok. Emas 24 karat seberat 1,2 kilogram dan uang tunai Rp 250 juta raib dibawa kabur pelaku.
- Harga Emas Antam Hari Ini Jumat 3 Januari Melonjak, Berikut Daftarnya
- 5 Berita Terpopuler: BKN Ungkap Penyebab Kelulusan PPPK Tahap 1 Tertunda, Ada Proses yang Ditutup, Banyak Pertanyaan
- Tiga Keuntungan Investasi Emas, Penting Diketahui
- Perampok Bersenjata Api Gasak Toko Emas di Banyumas
- Harga Emas Antam Hari Jumat 20 Desember 2024 Naik, Berikut Daftarnya
- Harga Emas Antam Hari Ini 14 Desember Turun Lagi, Jadi Sebegini Per Gram