Buru Penembak Misterius, Malah Ketemu Pengguna Sabu-Sabu
jpnn.com - JAKARTA - Jajaran Polres Magelang di Jawa Tengah telah mengantongi identitas pelaku penembakan misterius dengan senapan angin dan airsoft gun yang sejak 6 April lalu menebar teror ke warga. Polisi pun memfokuskan perburuan pada pelaku yang juga warga Magelang itu.
Polisi memang sudah menyambangi rumah SS di wilayah Magersari, Magelang. Dari rumah itu, polisi justru mengamankan saudara SS yang berinisial SR.
Kapolda Jawa Tengah, Irjen Condro Kirono mengatakan, SR diamankan karena mengonsumsi sabu-sabu. Di rumah itu ada bekas-bekas penggunaan narkoba termasuk bong atau alat hisap sabu.
"Ternyata orangnya atau pelaku (SS, red) tidak ada di tempat. Yang ada saudaranya SS berinisial SR. Pas ditangkap SR sedang menggunakan narkoba," kata Condro saat dihubungi wartawan dari Jakarta, Jumat (29/4).
Polisi pun menggeledah rumah SS. Dari penggeledahan itu polisi menemukan senapan angin. "Kalibernya sama dengan apa yang kita dapatkan yaitu 4,5 milimeter," kata Condro.
Mantan kepala Korlantas Polri itu menambahkan, SR mengaku bukan pemilik senapan angin. Meski demikian, polisi masih terus memburu SS sambil melakukan pemeriksaan terhadap SR.
"Dia (SR) bukan yang kita cari, dia sodaranya (SS). Jadi yang kita cafi SS, ketemunya SR. Tapi ada senapan angin di rumah SS," kata dia.(boy/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 50 Menteri dan Wamen Belum Menyerahkan LHKPN, Siapa Saja ya?
- Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini 15 November 2024: Pagi Sudah Berawan Tebal
- Sun Life Berkomitmen Tingkatkan Kesadaran Pentingnya Pencegahan Diabetes Tipe 2
- Gibran Cek Lokasi Pengungsian Erupsi Gunung Lewotobi, Pastikan Kebutuhan Dasar Terpenuhi
- Istri Kapolri Tinjau Penyaluran Air Bersih Untuk Pengungsi Erupsi Gunung Lewotobi
- Pengusaha Muda Harus Siap Menghadapi Perubahan Jakarta Menuju Kota Global