Buru Tiga Bandit Kelas Dunia
Selasa, 26 Oktober 2010 – 08:39 WIB
PAYAKUMBUH -- Setelah berhasil menangkap penjahat kelas dunia, berinisial "AM", 48, asal Guguakbulek, Bukittinggi, satuan Reserse dan Kriminal Polres Payakumbuh, kini tengah memburu tiga tersangka lainnya yang disinyalir merupakan komplotan penjahat kelas dunia. Meskipun demikian, informasi yang diperoleh Padang Ekspres (Grup JPNN) menyebutkan, pengejaran terhadap tiga tersangka dilakukan polisi ke arah Bukittinggi dan belahan timur Kabupaten Limapuluh Kota. "Pokoknya, perburuan dilakukan pada kedua tempat itu," ujar seorang sumber terpercaya di Mapolres Payakumbuh, kemarin siang.
"Ketiga penjahat yang kita kejar itu, diduga ikut membantu tersangka "AM", saat menjalankan serangkaian aksi pencurian dengan pemberatan (Curat)," kata Kapolres Payakumbuh AKBP S Erlangga, didampingi Kasat Reskrim AKP Basrial di Mapolres Payakumbuh, Jalan Pahlawan Nomor 33, Senin (25/10) siang.
Baca Juga:
Sayang, AKBP S Erlangga tidak mau membeberkan kepada wartawan, ke arah mana komplotan penjahat itu dikejar. "Wah, tidak bisa. Yang jelas, pengejaran terhadap tiga tersangka lainnya, sedang kita lakukan. Anggota saja belum pada pulang dari lapangan," ucapnya singkat.
Baca Juga:
PAYAKUMBUH -- Setelah berhasil menangkap penjahat kelas dunia, berinisial "AM", 48, asal Guguakbulek, Bukittinggi, satuan Reserse dan Kriminal
BERITA TERKAIT
- Prahara Rumah Tangga Berujung Petaka, CH Lukai Istri dengan Parang Agar Terlihat Jelek
- Tragis! Ibu dan Anak di Surabaya Tewas Gegara Warisan, Kejadiannya Mengerikan
- Video Narapidana di OI Diduga Berpesta Narkoba di Sel Viral, Ini Kata Kadivpas
- Bea Cukai dan Polri Gagalkan Penyelundupan Narkotika di Bengkalis
- Bea Cukai Musnahkan BKC Ilegal Senilai Rp 52,1 Miliar di Tangerang
- Tim Rimau Polsek Tanjung Batu Tangkap Pencuri Kabel Underground