Buruan Mampir, Terasa Kopi Pakansari Cibinong Lagi Ada Diskon
jpnn.com, BOGOR - Memulai. Itulah prinsip yang dipegang Citra Yuliasari dalam membuka usaha kedai kopi yang diberinama Terasa Kopi.
Meski dalam suasana pandemi Covid-19, Citra tak khawatir kedai yang berlokasi di Jalan Kol. Enjo Martadisastra Pakansari Cibinong, Kabupaten Bogor, kalah dengan pelaku usaha lain.
"Menurut saya kopi bukan usaha musiman. Minuman ini akan terus diburu oleh orang, sambil sekadar nongkrong atau kumpul-kumpul. Itulah mengapa saya memilih membuka kedai kopi," kata Citra kepada JPNN.com.
Menurut Citra, setiap orang yang ingin bergelut di UMKM, harus memperhitungkan beberapa hal.
Pertama produk yang ingin dijual. Kedua adalah bagaimana menjalin kerja sama dengan pihak lain.
"Ketiga yaitu lokasi. Saya memilih di sini (Pakansari Cibinong) karena melihat lokasi ini enggak pernah sepi. Karena ini aksesnya bisa ke mana saja, selalu ramai. Apalagi ada Stadion Pakansari, kantor pemerintahan Bogor dan swasta," ungkapnya.
Yang tak kalah penting, menurut Citra, yakni strategi dalam memasarkan produk yang dijual.
"Saya memberikan diskon khusus untuk komunitas. Walau kedai ini baru sebulan, tetapi sudah banyak komunitas yang datang. Pemasaran yang saya lakukan lewat media sosial. Setiap hari saya share, saya tawarkan. Termasuk ke komunitas ibu-ibu," katanya.
Buat para pencinta kopi, Terasa Kopi Pakansari Cibinong lagi memberikan diskon. Ada juga menu lain yang ditawarkan.
- BSI Bangun Gedung Berkonsep Ramah Lingkungan di Bogor
- Libur Natal & Tahun Baru, 784 Ribu Wisawatan Mendatangi Kawasan Wisata Puncak
- Polemik Pasar Tumpah Tak Kunjung Selesai, Warga Tuntut Pembongkaran Menyeluruh
- MPC Minta Pengurus Pemuda Pancasila Bogor Tengah Bangun Sinergi dengan Pemkot
- 4 Manfaat Rutin Minum Kopi, Bantu Cegah Serangan Depresi
- Saksi Melihat 2 Orang Membakar Kantor Media Pakuan Raya