Buruh Harian Lepas Desa Nifasi dapat Rumah dari CSR Kristalin Ekalestari

Senyum bahagia yang dirasakan warga Suku Dani yakni Yundiles Wonda bersama keluarganya, dirinya selaku pemilik tanah garapan yang diberikan oleh adat Nifasi.
“Kepada PT Kristalin Ekalestari sudah bangun rumah terima kasih banyak,” ungkap Yundiles.
Pembangunan yang dilakukan sejak Oktober 2024 ini dinantikan pak Yundiles bisa menapak dan menempati tempat tinggal rumah yang layak.
Sementara itu Senior Manager & Finance Division PT Kristalin Ekalestari Andrian Lubis menerangkan bahwa pihaknya sudah melakukan pembangunan rumah sebanyak 29 rumah.
"Total 27 rumah yang dibangun. Ini merupakan bagian komitmen kami kepada masyarakat lewat CSR perusahaan," ungkap Andrian.
“Kehadiran kami, dengan membangun Desa Nifasi tentu memperhatikan Nasib masyarakatnya untuk mensejahterakan baik yang belum memiliki rumah dan tidak layak huni kami lakukan perbaiki,” kata Maria Erari.
Seperti diketahui program CSR PT Kristalin Ekalestari selain membangun rumah untuk warga yang belum memiliki rumah dan bedah rumah, membangun Pembangunan gereja, pendidikan, bantuan sembako, kendaraan operasional masyarakat dan gereja. (cuy/jpnn)
PT Kristalin Ekalestari memberikan bantuan CSR berupa rumah kepada buruh harian lepas.
Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan
- Kehadiran Rumah Layak Huni di Karawang Jadi Bukti Kepedulian Peruri
- Program Rumah Layak Huni BAZNAS Diapresiasi Pemkab Lebak
- Embay Mulya Syarif Nilai Bantuan PIK 2 untuk Serang Sebagai Peluang Ekonomi Lokal
- Dahulunya Terbengkalai, Danau Cinta Kini jadi Sarana Edukasi dan Ekonomi Warga
- J&T Cargo Ungkap Strategi untuk Memaksimalkan Kontribusi Bagi Industri Logistik
- Berbagi di Bulan Ramadan, PGN Beri Santunan CSR Kepada 10.541 Anak Yatim