Buruh Korban Penyekapan Butuh Pendampingan
Selasa, 14 Mei 2013 – 21:24 WIB
JAKARTA - Wakil Ketua Komisi IX DPR, Nova Riyanti Yusuf mengapresiasi Dinas Kesehatan Kabupaten Tangerang karena sudah memberikan pelayanan kesehatan bagi para korban kasus penyekapan buruh pabrik kuali di Kecamatan Sepatan, Tangerang. Karena itu Noriyu meminta Dinas Kesehatan bekerja sama dengan Kementerian Kesehatan untuk memberikan pendampingan kepada para korban penyekapan. Sehingga mereka bisa pulih dan melanjutkan kehidupannya kembali.
Namun demikian perempuan yang akrab disapa Noriyu tersebut berharap Dinas Kesehatan Kabupaten Tangerang tidak melupakan aspek pelayanan kesehatan jiwa bagi para korban penyekapan.
"Adanya penyekapan tersebut tentu akan meninggalkan trauma yang mendalam, baik bagi para korban maupun keluarga korban," ujar Noriyu di Jakarta, Selasa (14/5).
Baca Juga:
JAKARTA - Wakil Ketua Komisi IX DPR, Nova Riyanti Yusuf mengapresiasi Dinas Kesehatan Kabupaten Tangerang karena sudah memberikan pelayanan kesehatan
BERITA TERKAIT
- Kinerja Transparan, Pemkab Bekasi Raih Predikat Kabupaten Informatif
- Pemda Mengasumsikan 2025 Masih Ada Honorer, Gaji Jangan Lagi 3 Bulan Sekali
- 4 Santri Meninggal Tertimpa Tembok Ambruk di Pesantren Sukabumi
- Polda Sumsel Berikan Makan Siang Gratis kepada Siswa SDN 036 Palembang
- BPTD Jabar Sidak Pul Bus Pariwisata Menjelang Nataru, Antisipasi Kendaraan Bodong
- Bersama Masyarakat, Polres Rohul Deklarasi Kampung Bebas Narkoba di Desa Puo Raya