Buruh Sawit Geger, Ada Mayat di Bawah Pohon
Senin, 26 Desember 2016 – 11:52 WIB
jpnn.com - SAMPIT – Para buruh sawit yang bekerja di PT BUM, Kotawaringin Timur, digegerkan dengan penemuan mayat, Sabtu (24/12).
Yang lebih mengagetkan, mayat yang ditemukan di bawah pohon itu ternyata karyawan PT BUM bernama Alex (44).
Penyebab kematian Alex belum diketahui secara pasti.
Hanya saja, Alex diduga meninggal karena penyakit yang dideritanya.
Pasalnya, tidak ada luka atau tanda kekerasan di tubuhnya.
Jasad korban langsung dievakuasi ke Puskesmas Parenggean.
Kapolsek Antang Kalang Iptu Afif Hasan mengatakan, pihaknya masih melakukan penyelidikan untuk mengetahui penyebab kematian korban.
Berdasarkan informasi, sebelum ditemukan tidak bernyawa, korban diketahui pergi bekerja (memanen sawit) sekitar pukul 12:00 WIB bersama rekannya.
SAMPIT – Para buruh sawit yang bekerja di PT BUM, Kotawaringin Timur, digegerkan dengan penemuan mayat, Sabtu (24/12).
BERITA TERKAIT
- Pelaku Usaha Harapkan Prabowo Bentuk Badan Otoritas Sawit
- Seusai Membunuh-Buang Mayat Paryatun ke Jurang, Iwan Doggy Mengambil Harta Korban
- Bea Cukai Optimalkan CEISA 4.0 untuk Dukung Peningkatan Ekspor Kelapa Sawit
- Bea Cukai Dukung Peningkatan Ekspor Industri Kelapa Sawit
- Warga Angkatan 45 Geger, Romiah dan Bobi Mengaku Tidak Kenal
- Diduga Dibunuh, IRT di Pekanbaru Ditemukan Tewas, Pelaku Diduga Kuat Orang Dekat