Bus Rombongan Duta Hadis Bengkulu Nyaris Masuk Jurang di Lampung
jpnn.com, BENGKULU - Sebuah bus yang membawa rombongan duta hadis Kota Bengkulu mengalami kecelakaan di wilayah Kabupaten Pesisir Barat Lampung, dalam perjalanan dari Bengkulu menuju Jakarta, Kamis (2/1).
Bus bernama Putra Rafflesia dengan nomor polisi B 7779 BGA itu diketahui membawa rombongan yang akan berwisata religi di Ibu kota negara.
"Tidak ada korban dalam insiden hari ini," kata Kasi Kehumasan dan Informasi Publik Kominfo Kota Bengkulu, Nugroho Tri Putra, Kamis.
Ia mengatakan kecelakaan terjadi di Jalan Lintas Barat Jembatan Way Karudang Pekon Way Sindi Utara, Kecamatan Benggawa Kabupaten Pesisir Barat Provinsi Lampung.
Bus tersebut membawa sebanyak 54 orang penumpang dan seluruh ya dinyatakan selamat.
Para penumpang dievakuasi warga setempat yang mengetahui kejadian tersebut. Kepala Dinas Kesehatan Lampung Utara, Tedy mengatakan bahwa seluruh penumpang dalam kondisi selamat dan saat ini sedang menunggu bus pengganti.
Menurutnya kecelakaan tersebut disebabkan oleh kondisi sopir bus yang kelelahan. Sopir yang semula menderita lecet dan memar sudah dievakuasi serta dilakukan perawatan.
"Kalau katanya sih karena sopir kelelahan. Perjalanan mereka akan dilanjutkan nanti dan akan dikawal oleh polisi sampai ke pintu tol Bandar Lampung," kata Nugroho.(antara/jpnn)
Sebuah bus yang membawa rombongan duta hadis Kota Bengkulu mengalami kecelakaan di wilayah Kabupaten Pesisir Barat Lampung, dalam perjalanan dari Bengkulu menuju Jakarta, Kamis (2/1).
Redaktur & Reporter : Budi
- Toyota HiAce Hantam Truk Hino di Tol Pekanbaru-Dumai, 5 Orang Luka-Luka
- Kampanye di Bengkulu, Mendes Yandri Susanto Dilaporkan ke Bawaslu RI
- 1.260 Guru di Kota Bengkulu Terima Tunjangan Profesi Triwulan III-2024
- Polisi Segera Periksa Sopir Truk yang Tabrak Belasan Kendaraan di Tol Cipularang
- 1.462 Peserta CPNS 2024 Kota Bengkulu Ikuti SKD, Arif Gunadi Beri Pesan Begini
- Sebegini Jumlah PPPK di Kota Bengkulu Lulus Seleksi Administrasi