Bus Rombongan Pelajar vs Truk, Tiga Orang Tewas
jpnn.com, CIREBON - Sebuah bus 44 Trans dengan nomor polisi B-7146-CGA yang ditumpangi rombongan pelajar dari Kabupaten Batang, Jawa Tengah, terlibat kecelakaan dengan truk H-1614-LW, di Tol Cipali Km 181.400 Jalur A dari arah Jakarta menuju Cirebon, tepatnya di Desa/Kecamatan Ciwaringin, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat, Rabu (23/10) sekitar pukul 23.05 WIB.
Kasatlantas Polres Cirebon AKP Asep Nugraha mengatakan, kecelakaan bermula saat bus 44 Trans melaju dari arah Jakarta ke Cirebon.
Setibanya di tempat kejadian perkara (TKP), diduga sopir kurang waspada dan langsung menabrak bagian belakang truk H-1614-LW.
“Diduga sopir bus mengantuk saat berada di TKP,” ujar Asep Nugraha di Cirebon, Kamis (24/10).
Asep menambahkan, dalam kecelakaan tersebut tiga orang meninggal dunia dan beberapa lainnya mengalami luka-luka. "(Korban) sudah dibawa ke RS Mitra Plumbon," katanya. (antara/jpnn)
Kecelakaan diduga disebabkan sopir bus 44 Trans mengantuk hingga akhirnya menabrak truk di Tol Cipali Km 181.400 Jalur A dari arah Jakarta menuju Cirebon.
Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti
- Jasa Raharja Pastikan Korban Kecelakaan Maut Cipularang Terima Santunan
- Kasus Kecelakaan di Tol Pandaan-Malang, Polisi Tetapkan Sopir Truk jadi Tersangka
- Mobil Ford Tabrak Gerobak Sampah di Manyar Kertoarjo, Pengemudi Asal Solo Tewas di TKP
- Bus Kecelakaan Tunggal di Jalur Puncak, 1 Tewas, 18 Luka-Luka
- Marisa Putri, Mahasiswi Penabrak Wanita di Pekanbaru Dituntut 8 Tahun Penjara
- Toyota HiAce Hantam Truk Hino di Tol Pekanbaru-Dumai, 5 Orang Luka-Luka