Busyeet! Mahasiswa Perkosa 4 Wanita, 3 Masih di Bawah Umur
jpnn.com - PALANGKARAYA – Sepandai-pandainya tupai melompat akhirnya akan jatuh juga. Peribahasa itu layak disematkan pada kiprah mahasiswa asal Palangkaraya berinisial ANR ini.
Pria 20 tahun itu akhirnya dicokok Polres Palangkaraya karena menyetubuhi RW yang masih duduk di bangku SMA akhir pekan kemarin. Saat itu, RW minta dijemput ANR di sekolah.
Di tengah perjalanan, setan merasuki ANR. Dia mengajak RW ke pondok kosong dengan dalih ingin membicarakan sesuatu. Di tempat itu ANR memaksa korban berhubungan badan.
ANR bahkan sempat mencekik RW. Karena tak berdaya, RW akhirnya memenuhi nafsu bejat ANR. Namun, sehari berselang korban melaporkan ANR ke Polres Palangkaraya.
“Usai memerkosa korban, ANR langsung mengantarkan korban kembali ke rumahnya. ANR mengaku sudah pernah memerkosa perempuan sebanyak 4 kali, tiga korban lainnya juga masih anak di bawah umur. Hanya baru kali ini ada korban yang berani melaporkan tersangka,” kata Kasat reskrim, AKP Todoan Gultom, Senin (16/11) kemarin. (aza)
PALANGKARAYA – Sepandai-pandainya tupai melompat akhirnya akan jatuh juga. Peribahasa itu layak disematkan pada kiprah mahasiswa asal Palangkaraya
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Ini Upaya Polda Riau Cegah Distribusi Sembako Terganggu Saat Melewati Jalintim KM 83
- Pelajar SD di Muara Enim Hilang Tenggelam di Sungai Niru, Tim SAR Lakukan Pencarian
- Prakiraan Cuaca Riau Hari Ini, BMKG: Waspada Hujan Disertai Petir di Wilayah Ini
- Longsor di Jombang, 2 Warga Dilaporkan Hilang
- Respons Dedi Mulyadi soal Rencana Reaktivasi Bandara Husein Sastranegara
- Korban Meninggal Akibat Longsor di Pekalongan Bertambah, 5 Orang Hilang