Busyro Soroti Indeks Pembangunan Manusia di Indonesia
Jumat, 18 November 2011 – 16:36 WIB
DEPOK - Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Busyro Muqoddas mengungkapkan, persepsi dunia internasional tentang Indonesia selama ini masih buruk. Hal itu disampaikan Busyro saat menyampaikan kuliah umum di Balairung Univesitas Indonesia (UI) Depok, Jumat (18/11). Dalam kuliah umum bertajuk Peran Perguruan Tinggi dalam Pemberantasan Korupsi yang dihadiri sekitar 400 orang peserta tersebut, Busyro mengingatkan bahwa Tindak Pidana Korupsi (TPK) merupakan sebuah “kejahatan sosial” yan akan menggerogoti sendi-sendi kehidupan masyarakat.
Menurutnya, ada sejumlah hal yang membuat citra Indonesia buruk dan tidak menguntungkan. Pertama, terkait persepsi ekspatriat terhadap risiko politik dan ekonomi Indonesia yang semakin buruk di tahun 2010. Kedua, mengenai persepsi korupsi Indonesia oleh Transparency International (TI).
“Yang ketiga adalah kesejahteraan masyarakat Indonesia yang masih memprihatinkan yakni ranking 108 dari 168 negara menurut Human Development Index (HDI) atau Indeks Pembangunan Manusia (IPM) dari data UNDP,” ungkap Busyro.
Baca Juga:
DEPOK - Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Busyro Muqoddas mengungkapkan, persepsi dunia internasional tentang Indonesia selama
BERITA TERKAIT
- Gempur Rokok Ilegal di 2 Wilayah, Bea Cukai Amankan Barang Bukti Sebanyak Ini
- Kinerja Pelayanan Publik Pemprov Jateng Diganjar Penghargaan dari ORI
- Saat Aktif jadi PNS Setor Uang per Bulan ke Korpri, Begitu Pensiun Susah Cairnya
- Jurus Mendes Yandri Atasi 3.000 Desa yang Masih Tertinggal
- 5 Berita Terpopuler: Honorer 32 Tahun Gagal Tes PPPK, Semoga RUU ASN Menjadi Penyelamat
- Pengusaha Surabaya Suruh Siswa Sujud & Menggonggong Sudah Ditangkap, Begini Tampangnya