Butuh Dua Hari untuk Tenggelamkan Kapal Illegal Fishing, Ini Penjelasan Menteri Susi

jpnn.com - JAKARTA - Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP) Susi Pudjiastuti bakal menenggelamkan delapan kapal asing yang terbukti melakukan illegal fishing. Delapan kapal tersebut nantinya tidak akan ditenggelamkan secara bersamaan, namun akan diilakukan dalam dua hari, yakni 19-20 Oktober 2015.
Lalu kenapa 8 kapal tersebut tidak ditenggelamkan sekaligus di saat bersamaan? "Saya mau datang dan saksikan langsung (penenggelaman kapal-red) karena itu di lokasi yang berbeda. Saya kan nggak mungkin datang di dua tempat secara bersamaan, satu di Pontianak dan Batam," kata Susi di kantornya, Jakarta, Kamis (15/10).
Menteri asal Pangandaran ini berharap, penenggelaman delapan kapal nanti bisa membuat para pemilik kapal asing jera untuk mencuri ikan. Sementara untuk mencegah terjadinya illegal fishing Susi telah menugaskan anak buahnya agar meningkatkan pengamanan dan patroli di lapangan.
"Monitoring kami jalan terus, pengamanan dan patroli juga terus jalan. Tapi isu ini bukan hanya jadi kerjaan KKP saja, tapi sudah menjadi keharusan kita semua untuk menjaga kekayaan laut di Indonesia," tandasnya. (chi/jpnn)
JAKARTA - Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP) Susi Pudjiastuti bakal menenggelamkan delapan kapal asing yang terbukti melakukan illegal fishing.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Hasto Siap Hadapi Sidang, Tambah Penasihat Hukum dari Profesional dan Aktivis HAM
- Prabowo Janjikan THR Karyawan Swasta, BUMD, dan BUMN Cair Paling Lambat di Tanggal Ini
- Padi Siap Panen Terendam Banjir di Grobogan, Wamentan Langsung Lakukan Hal Ini
- Minta Riza Chalid Kooperatif dengan Kejagung, Sahroni: Biar Terang Benderang!
- Seusai Membongkar Hibisc Fantasy Puncak, Dedi Mulyadi Bakal Audit Seluruh BUMD Jabar
- KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi