Catatan Ketua MPR RI
Butuh Halauan Negara untuk Wujudkan Indonesia Emas 2045
Oleh: Bambang Soesatyo
jpnn.com, JAKARTA - Profil Indonesia Emas 2045 akan terwujud jika semua target dan peta jalan (road map) yang sudah dirancang dipatuhi dan dilaksanakan dengan konsisten.
Target dan peta Jalan Indonesia Emas 2045 adalah intisari dari halauan negara untuk lebih dari dua dekade ke depan.
Karena itu, kehendak mewujudkan profil Indonesia Emas 2045 layak dipayungi dengan Pokok-pokok Halauan Negara (PPHN) agar setiap administrasi pemerintahan pusat maupun daerah patuh dan konsisten melaksanakan peta jalan yang sudah disepakati seluruh elemen bangsa.
Indonesia genap berusia satu abad pada 2045, mengacu pada Proklamasi Kemerdekaan 17 Agustus 1945.
Layak dan pantas menjadikan momentum seratus tahun usia kemerdekaan itu untuk melihat lagi apa yang sudah dicapai saat ini, dan apa yang ingin diwujudkan dalam dua dekade mendatang.
Dari momentum satu abad usia kemerdekaan itu, lahir wacana dan gagasan mewujudkan profil Indonesia Emas 2045.
Memang, harus dimunculkan sebuah tekad yang spesial untuk menandai momentum itu.
Terutama, karena menuju era 2040-an itu, Indonesia mengalami bonus demografi.
Kehendak mewujudkan profil Indonesia Emas 2045 itu layak dipayungi dengan PPHN sebagai cerminan dari kesepakatan seluruh elemen bangsa
- ICEBM Untar 2024 jadi Sarana Percepatan Pencapaian SDGs untuk Semua Sektor
- Bamsoet Minta Polri Jerat Bandar Narkoba Dengan Pasal Tindak Pidana Pencucian Uang
- Waka MPR Lakukan Uji Coba Makan Bergizi Gratis di Donggala
- RI Sulit Mencapai Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen Kalau Mengandalkan Kapasitas Fiskal
- Khofifah-Emil Punya Komitmen Konkret Menjadikan Jatim Episentrum Ekonomi Indonesia Timur
- Pemkot Kupang Dorong Kemudahan Investasi untuk Penyerapan Tenaga Kerja