Butuh Ratusan Pengawas TPS Pada Pilkada Bangka Selatan

jpnn.com - TOBOALI - Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) membutuhkan partisipasi ratusan masyarakat untuk terlibat sebagai pengawas di tempat pemungutan suara (TPS) pada pemungutan suara Pilkada 2024.
Untuk itu Bawaslu Bangka Selatan, Kepulauan Bangka Belitung, mulai melakukan rekrutmen.
Menurut Ketua Bawaslu Bangka Selatan Amri rekrutmen pengawas TPS dimulai pada 12 hingga 28 September 2024.
"Rekrutmen pengawas TPS dilakukan melalui Panitia Pengawas Pemilihan Umum di masing-masing kecamatan dan akan di monev oleh Bawaslu," ujar Amri di Toboali, Kamis (12/9).
Dia mengatakan Bawaslu Bangka Selatan membutuhkan 300 orang pengawas TPS atau sesuai dengan jumlah yang ditetapkan KPU di DPSHP yakni 300 TPS.
"Bawaslu Bangka Selatan akan merektrut pengawas TPS sebanyak 300 orang, karena setiap TPS ada satu orang pengawas," ucapnya.
Amri lebih lanjut mengatakan tahapan rekrutmen pengawas TPS akan mencakup pendaftaran dan penerimaan berkas, penelitian kelengkapan berkas, hingga tes wawancara.
Kemudian, penetapan dan pengumuman calon terpilih berdasarkan hasil tes wawancara pada 23 hingga 25 Oktober 2024.
Butuh partisipasi ratusan masyarakat untuk terlibat sebagai pengawas di TPS pada Pilkada Bangka Selatan 2024.
- 7 Gugatan Hasil PSU Pilkada Sudah Masuk ke MK, Ini Daftarnya
- Bawaslu Temukan Logistik PSU Masih Belum Lengkap di Serang
- 9 Daerah Siap Gelar PSU Pilkada, Ini Pesan dan Harapan Wamendagri Ribka
- Kemendagri Tegaskan Komitmen Dukung Kelancaran PSU Pilkada 2024 di 6 Daerah Ini
- Gubernur Herman Deru Instruksikan Bawaslu Sumsel Awasi Ketat PSU Pilkada Empat Lawang
- Dugaan Politik Transaksional ke Oknum Penyelenggara Pilkada Papua Bakal Dilaporkan ke KPK