Buwas Heran dengan Cara Berpikir Pak JK

jpnn.com - JAKARTA - Kabareskrim Polri Komjen Budi Waseso mengungkap keyakinannya bahwa pengadaan mobil crane di Pelindo II diselimuti praktik korupsi.
"Saya yakin ada korupsi mobil crane," kata Budi di Mabes Polri, Jumat (4/9).
Buwas mengatakan, bahwa dirinya tidak hanya 100 persen, tapi 1.000 persen meyakini ada tindak pidana di dalam kasus itu. Karenanya dia pun yakin kasus ini akan dilanjutkan oleh penggantinya, yakni Komjen Anang Iskandar.
Menurut Buwas, tidak ada prosedur yang sesuai aturan dalam pengadaan mobil crane. Dokumen pembayaran melebihi pembiayaan sekitar Rp 45 miliar. "Kami sudah periksa teknis bahwa 10 mobil tidak produksi. Hasil koordinasi dengan tim audit, kerugiannya total sudah Rp 45 miliar," beber Buwas.
Dia pun mengaku heran dengan cara berpikir Wakil Presiden Jusuf Kalla yang memintanya tak mengusut kasus Pelindo II. “Kok cara berpikirnya demikian? Kalau pidana tak boleh diusut ya bagaimana kita?" heran Buwas.
Buwas mengaku pernah ditelepon Kalla langsung ketika ikut menggeledah Pelindo II, Jumat 28 Agustus lalu. Saat itu, kata dia, Kalla bertanya mengapa penyidik menggeledah Pelindo II.
Berdasarkan cacatan JPNN.com, hingga saat ini baru Direktur Operasi dan Teknik PT Pelindo II Ferialdy Nurlan yang ditetapkan menjadi tersangka. Namun, Buwas yakin akan ada tersangka lain dalam kasus ini. "1.000 persen," kata Buwas. (boy/jpnn)
JAKARTA - Kabareskrim Polri Komjen Budi Waseso mengungkap keyakinannya bahwa pengadaan mobil crane di Pelindo II diselimuti praktik korupsi.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Sidang Dakwaan Mbak Ita, Jaksa KPK Soroti Peran Suaminya sebagai Perantara
- Penyebab Utama Kartu Tes PPPK Tahap 2 Belum Bisa Dicetak, Jangan Panik ya
- Jaksa KPK Tuding Mbak Ita Potong Hak ASN Pemkot Semarang
- Heboh Pengeroyokan di Kantor Polsek, Kapolda Riau Langsung Copot Jabatan Anak Buah
- Tugas Kantor Komunikasi Presiden Dianggap Tumpang Tindih, Begini Reaksi Mensesneg
- Kader Gerindra di Banggai Minta Polisi Menindak Pelaku Persekusi