Buy Back SUN Tenangkan Investor

Buy Back SUN Tenangkan Investor
Buy Back SUN Tenangkan Investor
JAKARTA - Langkah Bank Indonesia (BI) melakukan pembelian besar-besaran terhadap Surat Utang Negara (buy back) yang mencapai sekitar Rp 3,1 triliun dinilai sebagai langkah yang tepat. Sebab, pembelian itu bisa meredam kekhawatiran investor pasar modal.

“Buy back SUN bisa jadi langkah yang tepat untuk menenangkan para investor pasar modal," kata anggota Komisi XI F-Hanura, Abdilla Fauzi Ahmad kepada wartawan di Jakarta, Senin (26/9).

Menurut Fauzi, langkah cepat BI perlu mendapat apresiasi. Apalagi nilai tukar rupiah sempat "terombang-ambing" menembus Rp 9000. Semestinya, kata Fauzi lagi, kebijakan BI juga harus diikuti dengan langkah lainnya yang sinergis. Dengan demikian. gejolak krisis global bisa ditekan. “Seharusnya, pemerintah lebih interaktif dalam menghadapi gejolak perekonomia di Eropa dan AS. Kita banyak belajar dari tahun-tahun sebelumnya,” katanya.

Anggota Badan Akuntabilitas Keuangan Negara (BAKN-DPR) ini mengemukakan, cadangan devisa sebenarnya tidak harus terus menerus untuk intervensi rupiah. Ini karena jumlah cadangan devisa terbatas. "Lebih dari itu, peruntukkannya banyak. Jadi, tidak hanya untuk menstabilkan rupiah saja," terangnya.

JAKARTA - Langkah Bank Indonesia (BI) melakukan pembelian besar-besaran terhadap Surat Utang Negara (buy back) yang mencapai sekitar Rp 3,1 triliun

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News