Buya Syafii Maarif Meninggal Dunia, Ganjar: Beliau Itu Tokoh Panutan yang Selalu Menyejukkan
jpnn.com, SEMARANG - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menyampaikan dukacita mendalam atas wafatnya cendekiawan muslim Ahmad Syafii Maarif atau Buya Syafii Maarif.
“Saya menyampaikan dukacita mendalam atas kepergian Buya Syafii,” kata Ganjar di sela-sela menghadiri acara di Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta, Jumat (27/5).
Dia menyebut Buya Syafii Maarif merupakan tokoh panutan yang menyejukkan bagi semua pihak.
“Beliau itu tokoh panutan yang selalu menyejukkan," ungkapnya.
Ganjar mengenal Buya Syafii Maarif sejak mahasiswa.
Dia bahkan pernah mengundang mantan ketua umum PP Muhammadiyah itu untuk mengisi ceramah.
"Kemudian saya pernah ke rumah beliau, dengan gaya yang sangat santai sekali. Buya saya ke sana ya, luar biasa itu. Jadi beberapa kali saya bertemu beliau, memang wonge semanak," ujarnya.
Menurut dia, Buya Syafii sosok yang berkesan bagi dirinya.
Ganjar Pranowo menyampaikan dukacita mendalam atas meninggalnya Buya Syafii Maarif. Ganjar menyebut Buya Syafii Maarif sebagai tokoh panutan.
- Maruarar Sirait Nilai Pemilih Anies & Ganjar juga Yakin kepada Kepemimpinan Prabowo
- Ganjar Kecam Pengerahan Kades Mendukung Paslon di Pilgub Jateng
- Cara Ganjar Pranowo Mengucapkan Selamat Kepada Prabowo
- Anies-Cak Imin Hadiri Pelantikan Prabowo-Gibran, Ganjar-Mahfud Tak Kelihatan
- PDIP Bikin Teatrikal Kudatuli, Hasto dan Ganjar Hadir di Lokasi
- Ahok, Ganjar, dan Ronny Jadi Elite DPP PDIP, Hasto Sebut untuk Hadapi Tantangan Berat