Buyer IHTF II Naik 333 Persen, Pariwisata Halal NTB Dahsyat
jpnn.com, LOMBOK - International Halal Travel Fair (IHTF) II yang digelar Dinas Pariwisata Nusa Tenggara Barat (NTB), Jumat (15/9) sukses besar.
Sebanyak 260 buyer ambil bagian dalam event yang dihelat di aula Kompleks Islamic Center NTB itu.
Jumlah itu melojak signifikan dibandingkan IHTF pertama 2016 lalu.
Saat itu, IHTF hanya diikuti 60 buyer. Jika dipersentase, jumlah buyer meningkat 333 persen.
“IHTF kedua tahun ini diikuti 260 buyer dari seluruh Indonesia dan 18 negara. Ada juga 60 seller dari perhotelan dan biro perjalanan wisata di NTB,” kata Kepala Dispar NTB Moh. Faozal, Minggu (17/9).
Faozal menambahkan, IHTF merupakan jembatan untuk mempertemukan pelaku usaha pariwisata di NTB dengan buyer dari seluruh Indonesia dan mancanegara.
Lonjakan signifikan tersebut membuat Dispar NTB makin bersemangat membangun industri pariwisata halal alias family friendly tourism.
Faozal mengatakan, sejak awal, pihaknya menargetkan transaksi di event itu mencapai Rp 7,5-10 miliar, baik langsung maupun tidak langsung.
International Halal Travel Fair (IHTF) II yang digelar Dinas Pariwisata Nusa Tenggara Barat (NTB), Jumat (15/9) sukses besar.
- Iqbal-Dinda Unggul Signifikan di Pilgub NTB, Zul-Uhel Kian Suram
- Polisi Tangkap Buronan Asal Bima NTB
- 3 Cagub NTB Ungkap Strategi Meningkatkan Kesejahteraan Guru Honorer
- Kurang Bayar Gaji PPPK Sudah Dibereskan, Alhamdulillah
- Calon Bupati Serang Ratu Zakiyah: Pengembangan Ekonomi Lokal & Pariwisata Halal Akan Diterapkan
- KPK dan DLHK Tertibkan Tambang Emas Ilegal di Lombok Barat