Buyer IHTF II Naik 333 Persen, Pariwisata Halal NTB Dahsyat
Dia menambahkan, IHTF II sudah masuk dalam calendar of event Dispar NTB.
Selain pertemuan bisnis, kata Faozal, para peserta IHTF juga diajak berkunjung ke Sembalun yang dikenal luas sebagai destinasi bulan madu halal dunia.
“Harapannya, dengan melihat langsung destinasi, para pelaku usaha wisata dari berbagai daerah di Indonesia, bahkan mancanegara ini bisa lebih leluasa menjual paket wisata Lombok di daerah atau negaranya masing-masing,” ucap Faozal.
Sementara itu, Ketua DPD Asosiasi Pelaku Pariwisata Indonesia (ASPPI) NTB Ahmad Ziadi sebagai mitra penyelenggara yang ditunjuk Dispar NTB mengaku sangat bersyukur dengan adanya peningkatan jumlah buyer IHTF.
“Hal ini sekaligus sebagai indikator bahwa destinasi wisata NTB, khususnya Lombok sangat diminati para pelaku usaha wisata dari berbagai daerah di Indonesia dan dunia,” kata Ziadi.
Di sisi lain, buyer asal Bekasi Sri Wahyuningsih menuturkan, wisatawan makin kepincut dengan Lombok.
Hal itu tak lepas dari kesuksesan Lombok menyabet dua penghargaan kelas dunia pada 2015 lalu.
Dua penghargaan prestisius itu adalah World's Best Halal Tourism Destination dan World's Best Halal Honeymoon Destination.
International Halal Travel Fair (IHTF) II yang digelar Dinas Pariwisata Nusa Tenggara Barat (NTB), Jumat (15/9) sukses besar.
- Pria di NTB Perkosa Teman Anaknya yang Main ke Rumah, Begini Kejadiannya
- Bertemu Presiden Prabowo, Lalu Iqbal Bicara Potensi Provinsi NTB
- Analisis Reza soal Hukuman Agus Buntung, Pria Disabilitas Pemerkosa Mahasiswi di NTB
- 5 Desa di Lombok Timur Dilanda Banjir Imbas Hujan Lebat
- Pria Disabilitas di NTB Tersangka Pemerkosaan, 13 Korban, Ada Videonya
- Pria Disabilitas Tersangka Pemerkosaan Mahasiswi Buka Suara soal Kejadian di Homestay