Buzzer yang Serang Zaadit Justru Perburuk Citra Jokowi

Buzzer yang Serang Zaadit Justru Perburuk Citra Jokowi
Ketua BEM UI Zaadit Taqwa saat berada di Kampus UI, Depok, Jawa Barat, Jumat (2/2/2018). FOTO: MIFTAHULHAYAT/JAWA POS

Harusnya, ujar dia, dalam alam demokrasi kritik perlu didudukkan sebagai bagian dari upaya untuk memperbaiki. Apalagi, kritik itu tidak dilakukan dengan cara-cara yang tak anarkistis.

Sebelumnya diberitakan ada tiga alasan atau tuntutan Zaadit di balik aksi memberikan kartu kuning kepada Jokowi.

Pertama, agar persoalan gizi buruk di Papua segera diselesaikan, karena Asmat merupakan bagian dari Indonesia.

Kedua, penolakan terhadap usulan penunjukan pelaksana tugas (plt) gubernur dari perwira tinggi TNI dan Polri.

Ketiga, persoalan Peraturan Menteri Riset dan Pendidikan Tinggi (Permenristekdikti) tentang Organisasi Mahasiswa (Ormawa) yang dianggap mengancam kebebasan berorganisasi dan gerakan kritis mahasiswa. (boy/jpnn)


Wakil Ketua MPR Hidayat Nur Wahid dukung aksi kartu kuning yang diberikan BEM UI pada Jokowi sebagai langkah demokratis.


Redaktur & Reporter : Boy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News