BWF World Tour Finals 2024: Shi Yuqi Menghapus Bayang-Bayang Kelam, Jojo Siap Bangkit

jpnn.com - Jonatan Christie mengawali turnamen BWF World Tour Finals 2024 dengan kekalahan melawan jagoan China Shi Yuqi.
Jojo -sapaan Jonatan- menyerah lewat pertarungan rubber game dengan skor 16-21, 21-17, 8-21 di Hangzhou, China, Rabu (11/12/2024).
Selepas pertandingan, Jojo mengakui dirinya masih kurang terampil dalam berbagai aspek.
Namun, peraih emas Asian Games 2018 itu tak ingin kehilangan fokus, dan bertekad bangkit di laga berikutnya.
"Harus diakui saya banyak melakukan kesalahan sendiri dan di sisi lain Shi Yu Qi bermain sangat baik," kata Jojo dalam keterangan resmi.
"Masih ada dua pertandingan ke depan, melawan Kodai (Naraoka) dan Kunlavut (Vitidsarn) yang ulet dan tidak mudah dimatikan pasti perlu usaha yang terbaik," sambungnya.
Bagi Shi Yuqi, kemenangan ini sekaligus menghapus bayang-bayang kelam ketika bertemu Jonatan Christie.
Dalam tiga pertemuan sebelumnya melawan Jojo, tunggal putra ranking satu dunia selalu menelan kekalahan.
Jonatan Christie mengawali turnamen BWF World Tour Finals 2024 dengan kekalahan melawan jagoan China Shi Yuqi.
- BAC 2025: Jonatan Christie Gagal Pertahankan Gelar, Ini Penyebabnya
- Jadwal dan Link Streaming Perempat Final BAC 2025: Pemain Unggulan Siap Unjuk Gigi
- BAC 2025: Wang Zhi Yi Tumbang, Juara Bertahan Tinggal Tiga
- Jojo Tembus Perempat Final Kejuaraan Asia 2025
- Shi Yuqi Tantang Lee Chia-hao di Final All England 2025, Pengalaman vs Kuda Hitam
- Nestapa Tunggal Putra Indonesia di All England 2025, Tanpa Wakil di Perempat Final!