Cabai Melejit, Kaum Ibu Menjerit
Jumat, 06 Juli 2012 – 06:40 WIB
CIBINONG - Harga sembilan bahan pokok (sembako) di sejumlah pasar di lingkar Ibu kota Cibinong terus merangkak naik jelang Ramadan 1433 H. Kenaikan terjadi pada komoditi cabai merah keriting, bawang merah, bawang putih dan beras.
“Harga beras naik sekitar Rp300 sampai Rp500 per kilo,” ujar Imeh (43), pedagang beras di Pasar Ciluar, Sukaraja.
Baca Juga:
Menurut Imeh, kenaikan sudah terjadi sejak sepekan terakhir dan diperkirakan terus merangkak naik. Sedangkan untuk komoditi daging ayam potong juga mengalami kenaikan dari Rp24 ribu menjadi Rp28 ribu. Kenaikan tertinggi terjadi pada komoditi cabai merah keriting yang mencapai 20 persen, dari Rp18 ribu per kilo menjadi Rp24 ribu per kilo. “Harga cabai yang terus naik. Tapi rata-rata semua barang ikut naik,” imbuh pedagang lainnya, Sugih (35).
Kabid Perdagangan, Dinas Koperasi UKM Perindustrian dan Perdagangan (Diskoperindag) Mamat Rachmat menjelaskan, kenaikan terpantau sudah mulai terjadi sejak Mei lalu. Menurut dia, kenaikan harga terjadi akibat panen yang sudah mulai berkurang. Sehingga, terjadi masa tanam yang berbeda di level petani.
CIBINONG - Harga sembilan bahan pokok (sembako) di sejumlah pasar di lingkar Ibu kota Cibinong terus merangkak naik jelang Ramadan 1433 H. Kenaikan
BERITA TERKAIT
- SIG Raih Peringkat Gold di Ajang Asia Sustainability Reporting Rating Award 2024
- Berkomitmen Terapkan Keuangan Berkelanjutan, BNI Kantongi Gold Rank ASRRAT 4 Tahun Berturut-turut
- Jasa Raharja Sampaikan Santunan kepada Korban Kecelakaan Beruntun di Semarang
- Pupuk Kaltim Berhasil Pertahankan Predikat Platinum di Ajang SNI Award 2024
- Kemensos dan Instansi Terkait Siap Rumuskan Protokol Penggunaan Data Tunggal Kemiskinan
- Proyek PIK 2 Dinilai Menguntungkan Rakyat, JMBB Suarakan Dukungan