Cabor Sepatu Roda Resmi Bergulir di PON Papua, Ketua KONI Pusat Berpesan Ini

Cabor Sepatu Roda Resmi Bergulir di PON Papua, Ketua KONI Pusat Berpesan Ini
Ketua Umum KONI PUSAT beserta Ketua Umum Persirosi dan jajaran Muspida Provinsi Papua Memukul Tifa sebagai tanda dimulainya cabang olahraga sepatu roda PON XX PAPUA, di Klemens Tinal Roller Sport Arena, Kota Jayapura, Senin (27/09). Foto : PB PON XX

jpnn.com, JAYAPURA - Cabang olahraga sepatu roda Pekan Olahraga Nasional (PON) XX resmi bertanding mulai hari ini, Senin (27/9) di Klemen Tinal Roller Sport Stadium, Bumi Perkemahan (Buper) Waena, kota Jayapura. 

Ketua KONI Pusat Marciano Norman yang hadir dalam acara pembukaan tersebut berpesan kepada para atlet yang bertanding untuk tetap menjunjung tinggi sportifitas dan memberikan prestasi membanggakan bagi daerah masing-masing

"Selamat bertanding kepada para atlet. Jadikan cabor ini tidak pernah berhenti untuk mengangkat harkat dan martabat bangsa. Semoga para juri memberikan penilaian se-objektif mungkin," buka Marciano.

Tak lupa mantan kepala Badan Inteligen Negara tersebut memuji venue PON Papua yang dinilainya sangat megah. 

"Saya mengapresiasi kepada seluruh kontingen yang sudah berkenan hadir di tempat yang megah dan luar biasa ini. Pak Gubernur juga memiliki kerinduan untuk melihat indahnya venue ini dan menyaksikan langsung duta-duta olahraga bertanding," ujar Norman dalam laman resmi PON.

Ketua Umum PB Persatuan Olahraga Sepatu Roda Indonesia (Porserosi) Pusat, Velix Wanggai berpesan kepada para atlet yang akan berjuang untuk tetap mengedepankan sportifitas demi mendapatkan prestasi terbaik.

"Ini merupakan hari yang bersejarah bagi kita semua karena atlet kita dari 16 Provinsi yang bertanding. Bertanding dengan baik dan mencari hasil terbaik," ujar Velix.

Cabang olahraga sepatu roda PON XX Papua akan memperebutkan 24 medali di 16 nomor dengan peserta dari Papua, Papua Barat, Kalimantan Timur, Sulawesi Tengah, Jawa Timur, DI Yogyakarta, dan Jawa Tengah.

Ketua Umum Koni Pusat, Marciano Norman memberikan harapannya saat membuka cabor sepatu roda di PON Papua 2021.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News