Caddy, Teman Biar Main Golf Lebih Hebat dan Menyenangkan

Tidak Sekadar Bisa High Five

Caddy, Teman Biar Main Golf Lebih Hebat dan Menyenangkan
Foto: Daily Mirror

Fungsi Caddy:

Agar Tidak Kesepian

Melewati lapangan golf yang luas tentu nggak nyaman kalau hanya sendirian ketika main single. Nah, caddy bisa jadi teman bicara yang asyik. Bahkan, bagi beberapa golfer yang sudah klop, caddy juga mampu menjadi sahabat curcol.

Jelaskan Course

Caddy satu padang golf biasanya menjadi orang yang paling tahu tentang karakter course tersebut. Bagi golfer yang baru kali pertama main di satu course, pengetahuan caddy sangat krusial. Khususnya di green, caddy yang baik bisa membantu dalam putting.

Kuatkan Mental

Caddy yang bagus bisa berperan sebagai psikolog. Membantu golfer tetap berpikir positif saat dia melakukan kesalahan.

Penasihat

Ada caddy yang jadi perantara suap, ada pula yang jadi penggoda suami orang. Padahal, khitah caddy mulia. Pada event pro dia jadi kunci sukses golfer.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News