Cahaya Cinta Pesantren, Kereeeeen
jpnn.com - JAKARTA--Satu lagi film yang layak untuk ditonton besama keluarga, yakni Cahaya Cinta Pesantren.
Film drama berdurasi dua jam ini mampu menggambarkan suasana di pondok pesantren yang mengambil latar belakang Kota Medan.
Kisah kehidupan pesantren yang penuh dengan warna sangat tergambar di Cahaya Cinta Pesantren.
Ada cemburu, persahabatan, pertengkaran, marah, kesedihan, kegembiraan, dan hal-hal lucu.
Para penonton pun puas menyaksikan film yang ikut dibintangi artis Elma Theana.
"Dari awal sampai akhir ngakak terus. Filmnya asyik, keren abissss," ujar seorang penonton yang memberikan komentar usai nobar di Djakarta Theater, Sabtu (16/10).
Dalam pemutaran film perdana Cahaya Cinta Pesantren, ikut hadir Ustadz Yusuf Mansyur, Yuki Kato (pemeran Marshilla Silalahi), dan Vebby Palwinta (Icut Fadilla). (esy/jpnn)
JAKARTA--Satu lagi film yang layak untuk ditonton besama keluarga, yakni Cahaya Cinta Pesantren. Film drama berdurasi dua jam ini mampu menggambarkan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- NIKI Umumkan Jadwal Tur Asia, Gelar 2 Konser di Jakarta
- Edward Akbar Kembali Bantah Lakukan Penyekapan Terhadap Kimberly Ryder
- Sepekan Menjelang Joyland Festival Jakarta 2024, Berikut Daftar Harga Tiket
- 3 Artis Terheboh: Denny Sumargo Mengaku Angkuh, Reza Terlibat Penipuan Berlian?
- Nikita Mirzani Tak Masalah Vadel Badjideh Hadirkan Saksi
- Bintangi Film Petak Umpet, Putri Ayudya Ceritakan Karakter yang Diperankan