Cak Awi: Saya Positif Covid-19, Mohon Doa
jpnn.com, SURABAYA - Ketua DPRD Surabaya, Jawa Timur, Adi Sutarwijono alias Cak Awi menyatakan dirinya positif tertulari Covid-19.
Hal itu diketahui Cak Awi berdasar hasil uji usap dengan metode polymerasce chain reaction atau PCR pada Selasa (8/6).
Politikus PDI Perjuangan itu mengaku saat ini tengah dalam pemulihan akibat paparan virus corona.
"Iya, saya positif Covid-19. Mohon doanya, dan sekarang sedang pemulihan," ujarnya ketika dikonfirmasi melalui layanan WhatsApp jalur pribadi, Kamis (10/6) malam.
Menurut Cak Awi, secara umum kondisinya baik, dan tidak ada gejala klinis signifikan.
Dia mengaku hanya butuh istrihat.
"Saya juga diberi vitamin serta beberapa obat oleh dokter," ucapnya.
Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Surabaya tersebut.mengaku tidak tahu kronologi hingga terpapar Covid-19, sebab selama sepekan ini ada beberapa acara.
Ketua DPRD Surabaya, Jawa Timur, Adi Sutarwijono alias Cak Awi memohon doa karena sekarang tengah dalam pemulihan akibat positif tertulari Covid-19.
- Soal Kenaikan PPN 12 Persen, Wihadi Sebut PDIP Buang Muka
- Komarudin Umumkan Pemecatan Jokowi, Lihat Tokoh PDIP yang Menemani
- Prabowo Usul Kepala Daerah Dipilih DPRD, Deddy Singgung Prinsip Kedaulatan Rakyat
- Megawati: Coba Kamu Awut-awut Partai Saya
- Usut Kasus Pengadaan APD Covid-19, KPK Periksa Song Sung Wook dan Agus Subarkah
- DPRD Pertanyakan Pemberian Nama RSUD Surabaya, Pemkot Diminta Beri Penjelasan