Cak Imin dan Mahfud Jangan Anggap Enteng, Gibran Disebut Sudah Siap Berdebat
jpnn.com, JAKARTA - Cawapres nomor urut dua Gibran Rakabuming Raka dinilai sudah siap untuk menghadapi Mahfud MD dan Muhaimin Iskandar dalam debat yang digelar Komisi Pemilihan Umum (KPU) pada Jumat (22/12).
"Gibran insyaallah akan siap menghadapi debat melawan cawapres lainnya," kata Juru Bicara Gibran, Emil Dardak, saat dikonfirmasi, Selasa (19/12).
Menurut Emil, Gibran merupakan sosok yang memiliki wawasan dan kemampuan analisis yang baik.
Dia menganggap Gibran bisa menelaah berbagai hal seperti bidang ekonomi hingga teknologi terkini.
"Semua sudah dipahami dengan baik oleh Mas Gibran," ujar dia.
Emil menyatakan dirinya pernah berdialog dengan anak Presiden Jokowi itu, terutama membahas isu pembangunan. Menurutnya, Gibran memiliki banyak referensi dari para profesional. (tan/jpnn)
Menurut Emil, Gibran merupakan sosok yang memiliki wawasan dan kemampuan analisis yang baik.
Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga
- Polres Dumai Menggerebek Gudang Pupuk Ilegal di Bukit Kapur, Lihat!
- Kampanye Akbar Ridwan Kamil-Suswono, Warga Bawa Bendera Wajah Gibran
- Reza Indragiri Adukan Fufufafa & Mobil Esemka ke Lapor Mas Wapres Gibran, Ini yang Terjadi
- Ketemu UAS, Cak Imin Optimistis Abdul Wahid jadi Gubernur Riau
- Mensesneg Ungkap Sebut Posko Lapor Mas Wapres Murni Ide Gibran
- Dua Anggota DPR RI Menggugat Cak Imin di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Ada Apa?