Cak Imin Dicap Sukses Pimpin PKB
jpnn.com - JAKARTA - Nama Muhaimin Iskandar kembali menjadi kandidat kuat untuk memimpin Partai Kebangkitan Bangsa (PKB). Baik elite partai maupun kader di tingkat DPW dan DPC sudah mengapungkan Cak Imin (panggilan Muhaimin) untuk menjabat sebagai ketua umum.
Muktamar PKB sendiri rencananya akan digelar 30-31 Agustus nanti di Surabaya. "Teman-teman sudah meminta agar Pak Muhaimin berkenan kembali memimpin PKB pada periode berikutnya. Tentu karena beberapa alasan," kata Karding dalam konferensi pers di Kantor DPP PKB, Jakarta Pusat, Selasa (12/8).
Di antara keberhasilan pria yang kini menjabat Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi itu, lanjut Karding, Cak Imin dipandang berhasil membawa PKB menjadi partai yang diperhitungkan. Tidak saja dalam pemilu legislatif tapi juga pemilu presiden lalu.
"Saya kira harus diakui bahwa fakta hari ini, PKB menjadi partai yang sangat diperhitungkan di pentas nasional, itu salah satu karya besar Pak Muhaimin," lanjut Karding.
Selain itu, Cak Imin juga dinilai berhasil melakukan regenerasi di internal partai, sehingga partai tersebut kini diisi oleh tokoh-tokoh muda. Termasuk, minimnya konflik internal di PKB karena kader mampu menjaga soliditas.
"Pak Muhaimin sukses selain di Pileg, dan di Pilpres pilihan politik PKB dapat memenangkan pilpres yang baru berlangsung," tambahnnya. (fat/jpnn)
JAKARTA - Nama Muhaimin Iskandar kembali menjadi kandidat kuat untuk memimpin Partai Kebangkitan Bangsa (PKB). Baik elite partai maupun kader di
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Polemik Hasto Tersangka, Habiburokhman Gerindra: Sampai Kiamat Enggak Selesai
- FPKB Tolak Penetepan Dekot Jakarta, Ini Alasannya
- Habiburokhman Gerindra Sebut Mahfud Md Orang Gagal, Apa Sebabnya?
- Penyerangan RS Indonesia di Gaza Tak Bisa Dibiarkan, Mardani Desak PBB Bersikap
- Komisi VII DPR Minta Pemerintah Pastikan Libur Nataru Aman dan Nyaman
- Ditetapkan Tersangka oleh KPK, Sekjen PDIP Merespons Pertama Kali, Ada Kata Jangan Takut