Cak Nanto Temui Jokowi di Istana, Bahas Apa?
Jumat, 24 Januari 2020 – 15:40 WIB
jpnn.com, JAKARTA - Ketua Umum PP Pemuda Muhammadiyah, Sunanto bersama jajaran pengurus organisasinya menemui Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana, Jumat (24/1).
Terkait RUU Omnibus Law Cipta Lapangan Kerja, Cak Nanto menilai gagasan percepatan yang diharapkan pemerintah lewat RUU tersebut sudah bagus. Namun, pihaknya mengingatkan supaya pemerintah menyiapkan perilaku manusianya.
“Perilaku manusianya harus dipersiapkan juga, karena makin banyak undang-undang itu cepat, nanti kemungkinan perilaku manusia yang menimbulkan kerusakan juga cepat,” kata Cak Nanto.
Hal ini , menurutnya penting menjadi perhatian pemerintah karena RUU sapu jagat itu mengatur banyak aspek. Selain ketenagakerjaan, di sana ada juga masalah kehutanan dan sektor lainnya.
Cak Nanto mengingatkan jangan sampai akselerasi yang timbul setelah adanya RUU Omnibus Law tersebut nantinya justru menambah kerusakan. Oleh karena itu, perilaku dan cara berpikir manusia juga harus diubah.
"Tidak ada gunanya kalau undang-undang cepat, tetapi perilaku manusianya merusak, itu akan berakibat fatal," tukas Cak Nanto.
Dalam pertemuan itu, mereka juga membahas soal bonus demografi Indonesia yang sangat besar, yang diharapkan tidak menjadi kutukan bagi bangsa ini ke depannya.
Ketua Umum PP Pemuda Muhammadiyah, Sunanto bersama jajaran pengurus organisasinya menemui Presiden Jokowi di Istana, Jumat (24/1).
BERITA TERKAIT
- Prabowo dan Jokowi Bertemu di Surakarta, Lalu Makan ke Angkringan
- Akbar Yanuar
- Mengintip Spesifikasi Mobil Maung Garuda yang Ditumpangi Prabowo dan Jokowi, Sangar
- Presiden Prabowo Bawa Bobby Tinggal di Istana Negara, Lihat Tuh
- Jokowi Resmi Lengser, Prabowo Kini Menjabat Presiden RI
- Menpora Sebut Dunia Olahraga Nasional Mengalami Kemajuan di Pemerintahan Jokowi