Caketum Raihan Ariatama Tawarkan 4 Gagasan Empowering HMI

Caketum Raihan Ariatama Tawarkan 4 Gagasan Empowering HMI
Caketum Raihan Ariatama. Foto: dokumen pribadi

jpnn.com, SURABAYA - Himpunan Mahasiswa Indonesia (HMI) menggelar kongres XXXI di Surabaya, Jawa Timur, Jumat (19/3) lalu.

Dalam kongres tersebut, ada 26 calon ketua umum yang bersaing. Salah satunya adalah Raihan Ariatama (28).

Menurut Raihan, kongres HMI harus menghasilkan gagasan-gagasan yang memiliki nilai kontributif dan solutif bagi organasasi dan negara.

Kongres ini harus menjadi ruang pertarungan gagasan antar berbagai kader terbaik himpunan.

“Yang dimenangkan dalam kongres kali ini adalah gagasan-gagasan untuk perbaikan HMI dan kontribusi bagi umat dan bangsa,” kata Raihan dalam keterangan tertulisnya.

Dia membulatkan tekad untuk maju dengan menawarkan gagasan Empowering HMI, #BerdayaBersaya yang memuat empat program utama.

Keempat program tersebut yakni HMI Digital, HMI E-40 (Empowerment HMI), HMI Incubator Enterpreneurship, dan HMI Perisai Kebangsaan.

“Dengan gagasan tersebut, HMI sebagai organisasi akan berdaya pada dirinya sendiri sekaligus berkontribusi bagi kemaslahatan ummat dan bangsa,” ujarnya. (cuy/jpnn)

Caketum Raihan Ariatma menawarkan gagasan Empowering HMI yang memuat empat program utama.


Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News