Cakra Khan Suka Pilih-pilih Lagu

jpnn.com - JAKARTA - Cakra Khan saat ini tengah disibukan dengan proses penggarapan single terbarunya yang masih dirahasiakan. Penyanyi solo yang sudah mengeluarkan dua single lagu itu mengaku cukup pilih-pilih soal materi lagu yang akan dijadikan singlenya.
Rencananya Cakra juga akan membuat sebuah album, yang menandakan perjalanan karirnya di Industri musik Tanah Air.
"Sekarang lagi bener-bener pilih materi yang pas buat saya. Sekarang masih fokus di single ketiga aja, judulnya belum masih diproses," ungkap Cakra di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Rabu (13/11).
Peraih AMI Award 2013 untuk kategori Penyanyi Pendatang Baru Terbaik itu menegaskan, pilih-pilih lagu dilakukan untuk memuaskan para penggemarnya.
"Kalau fans masih tetep mereka dukung saya. Makin ke sini masih terus karena didukung fans," ungkap pria kelahiran 27 Februari 1992.
Saking fokusnya meniti karir, Cakra Khan belum kepikiran untuk menjalin asmara dengan wanita idamannya. "Sekarang belum kepikiran pacar, sekarag fokus karir dulu deh," tandasnya. (abu/jpnn)
JAKARTA - Cakra Khan saat ini tengah disibukan dengan proses penggarapan single terbarunya yang masih dirahasiakan. Penyanyi solo yang sudah mengeluarkan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Ridwan Kamil Bantah Kenal Lisa Mariana secara Personal
- Wow, Rose BLACKPINK Masuk Daftar 100 Tokoh Paling Berpengaruh 2025 TIME
- Revelino Mengaku Ayah Biologis Anak Lisa Mariana, Begini Respons Pihak Ridwan Kamil
- Terungkap, Ini Alasan Ridwan Kamil Baru Melaporkan Lisa Mariana ke Polisi
- Disebut Sebagai Istri Durhaka, Paula Verhoeven: Saya Manusia Biasa...
- Inul Daratista Ungkap Kenangan dan Pesan Tidak Terlupakan dari Titiek Puspa