Calhaj Lansia Dijamin Berangkat
Selasa, 15 Mei 2012 – 04:04 WIB

Calhaj Lansia Dijamin Berangkat
JAKARTA – Kabar gembira bagi calon haji (calhaj) dalam katerogri lanjut usia (lansia). Pasalnya, Menteri Agama Suryadharma Ali memberikan jaminan bagi calhaj lansia dapat diberangkatkan pada musim haji pada 2012. Adapun calhaj lansia yang mendapatkan garansi itu berusia di atas 80 tahun.
”Mereka yang berusia 80 tahun ke atas bakal mendapatkan prioritas keberangkatan. Ini dijadikan patokan bagi pengelola haji tahun ini,” ujar Suryadharma Ali di kantor Kementerian Agama (Kemenag) Jakarta, (14/5).
Terkait itu, sambung dia, langkah yang bakal dilakukan pertama adalah melakukan pendataan terhadap calhaj lansia di atas 80 tahun. Data tersebut harus dapat dituntaskan dalam waktu secepatnya.
Selain pendataan, Suryadharma Ali menyebutkan ada persyaratan lain yang harus dipatuhi calhaj lansia. Seperti telah lunasnya biaya haji yang ditetapkan. Serta memiliki pendamping haji yang juga telah melunasi biaya haji.
JAKARTA – Kabar gembira bagi calon haji (calhaj) dalam katerogri lanjut usia (lansia). Pasalnya, Menteri Agama Suryadharma Ali memberikan jaminan
BERITA TERKAIT
- OTT Dugaan Politik Uang PSU Pilkada Serang, Bawaslu Sita Barbuk Uang & HP
- 5 Berita Terpopuler: Lisa Mariana Dipolisikan Ridwan Kamil, Sejumlah Aset Disita, Fakta Terungkap
- Ancaman Hukuman Oknum TNI AL Pembunuh Juwita Bisa Bertambah
- Perubahan KUHAP Penting, Tetapi Harus Perhatikan Juga Faktor Ini
- Ketua INTI Tangsel Ajak Masyarakat Teladani Semangat Kebangkitan Kristus
- Setiawan Ichlas Disambut Hangat saat Mudik ke Palembang, Lihat Ada Pak Gubernur