Callejon Merapat ke Napoli
Rabu, 10 Juli 2013 – 11:52 WIB

Callejon Merapat ke Napoli
MILAN- Kegagalan mendapatkan Mario Gomez membuat Napoli langsung membidik striker lain. Hasilnya, Napoli sukses mendatangkan striker Real Madrid, Jose Callejon. Menurut rencana, Callejon akan menjalani tes medis Kamis (11/7) pagi.
Pemain berusia 26 tahun tersebut diikat dengan nominal mencapai Rp 126 miliar. Selain itu, Napoli juga mesti membayar Rp 44 miliar per musim. Belum dipastikan berapa lama Callejon akan bertahan di Napoli.
Dalam situs resminya, Napoli sudah menyatakan bahwa Callejon akan segera menjalani tes kesehatan siang ini. Namun, Napoli masih menyembunyikan detail perjanjian dengan mantan pemain Espanyol tersebut.
“Siang ini, Jose Callejon akan mendarat di Napoli. Selanjutnya, dia akan menjalani tes kesehatan,” demikian tulis situs resmi Napoli, Selasa (9/7).
MILAN- Kegagalan mendapatkan Mario Gomez membuat Napoli langsung membidik striker lain. Hasilnya, Napoli sukses mendatangkan striker Real Madrid,
BERITA TERKAIT
- NBA Playoffs: Curry 31 Poin, Warriors Pukul Rockets
- Ucap Salam Perpisahan dengan Sabah FC, Saddil Ramdani Balik ke Indonesia?
- Perpisahan Pahit Kevin Diks dengan FC Copenhagen
- MotoGP 2025: Marc Marquez, Harmoni Pembalap Hebat dan Motor yang Tepat
- Pengakuan Blak-blakan Pelatih Madura United Seusai Laga Melawan Persebaya
- Sudirman Cup 2025: Menanti Sinergi Pemain Senior dan Junior