Calo Berpeci Mainkan Pemangkasan Calhaj
Kamis, 20 Juni 2013 – 09:34 WIB

Calo Berpeci Mainkan Pemangkasan Calhaj
Sementara itu, Kementerian Agama (Kemenag) bakal memangkas tim kesehatan haji indonesia (TKHI) kloter. 420 TKHI akan dipulangkan kembali ke daerah masing-masing. "Pemotongan kuota petugas kesehatan pasti terjadi, menyusul adanya pemotongan kuota haji tahun ini," kata Kepala Bidang Peningkatan Kesehatan dan Pengendalian Faktor Risiko Kesehatan Haji Kementerian Kesehatan (Kemenkes), Tjetjep Ali Akbar.
Menurutnya, petugas kesehatan haji akan dipangkas sesuai dengan jumlah kloter jamaah yang dikurangi. Pihaknya akan menyesuaikan jumlah TKHI yang harus dipangkas dengan jumlah calon jamaah haji yang tidak jadi diberangkatankan oleh Kementerian Agama (Kemenag). "Hal tersebut akan disesuaikan dengan jumlah pemotongan yang dilakukan Kemenag", ujarnya.
Namun, lanjutnya, jika disesuaikan dengan pemotongan dari pihak Arab Saudi, yaitu sebesar 20 persen maka kira-kira kuota yang akan dipotong sebesar 42 ribu jamaah. Pada setiap kloter biasanya terdapat kurang lebih 300 jamaah. Dalam satu kloter tersebut, mereka akan didampingi oleh 3 orang petugas TKHI. Sehingga, kira-kira akan ada 420 TKHI yang batal berangkat. Mereka akan dipulangkan kembali dari camp-camp kesehatan haji ke daerah masing-masing.
Mengenai daerah mana saja yang akan dilakukan pemulangan, Tjetjep menegaskan bahwa hal tersebut akan disesuaikan dengan keputusan Kemenag nantinya. Sampai saat ini, Kemenag masih belum menentukan sistem pemangkasan yang akan dilakukan. Karena, pihak Kemenag masih mengusahakan pembatalan pemangkasan tersebut.(ful/d)
BOGOR– Nahdlatul Ulama (NU) meminta semua pihak untuk tidak menjadikan pemangkasan kuota calon jama"ah haji (calhaj) sebagai ladang percaloan.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- 253.409 Warga Jateng Manfaatkan Program Pemutihan Pajak, Terkumpul Rp61,9 Miliar
- Dituduh Menelantarkan Anak & Istri, Bambang Wuragil Merespons Begini
- Mbak Ita & Suami Jalani Sidang Perdana Kasus Dugaan Suap Proyek di Semarang
- Iskandar Ditangkap Polisi di Ogan Ilir, Ini Kasusnya
- Kawasan Hutan Lindung TNTN Terbakar, Diduga Akibat Pembukaan Lahan Ilegal
- Pembangunan Sekolah Rakyat di Kota Bandung Terkendala Lahan