Calo-calo TKI di Bandara Harus Dihabisi
Rabu, 26 Januari 2011 – 22:22 WIB
JAKARTA - Persoalan tentang Tenaga Kerja Indonesia (TKI) tak hanya ketika bermasalah di luar negeri. Salah satu titik yang sangat krusial untuk membereskan persoalan TKI adalah Bandara Soekarno Hatta ataupun pelabuhan laut yang biasa digunakan sebagai pintu keluar-masuk TKI. Pasalnya, di titik-titik itulah calo TKI juga berkeliaran.
Wakil Ketua DPR RI bidang Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Taufik Kurniawan, mengungkapkan, meski terlihat sepele namun keberadaan calo-calo TKI di bandara sangat merugikan TKI. "Kalau masalah besar sulit diselesaikan, ya masalah-masalah kecil dulu. Seperti permasalahan di bandara, masih banyak berkeliaran calo-calo yang sangat merugikan TKI," kata Taufik di gedung DPR RI, Jakarta, Rabu (26/1).
Menurutnya, Tim Khusus Penanganan TKI DPR menargetkan terwujudnya perbaikan manajemen pengiriman dan perlindungan terhadap TKI. Taufik yang juga Sekjen Partai Amanat Nasional itu menambahkan, segala persoalan menyangkut TKI mulai dari hulu ke hilir harus segera dituntaskan.
Dalam menyelesaikan persoalan TKI yang begitu kompleks, Taufik menyinggung perlunya langkah strategis yang dapat mengatasi persoalan-persoalan TKI yang sudah terlanjur mengakar. "Kita harapkan ada langkah-langkah untuk menangani masalah. Kita sadari bahwa permasalahan TKI begitu kompleks dan membutuhkan langkah-langkah strategis," ucapnya,
JAKARTA - Persoalan tentang Tenaga Kerja Indonesia (TKI) tak hanya ketika bermasalah di luar negeri. Salah satu titik yang sangat krusial untuk membereskan
BERITA TERKAIT
- LAZNAS Syarikat Islam dan BAZNAS Bersinergi Salurkan Rp 500 Juta untuk Palestina
- BAZNAS Angkat Kisah Guru Papua dalam Buku Mengajar di Batas Negeri
- Warga Angkatan 45 Geger, Romiah dan Bobi Mengaku Tidak Kenal
- Pentolan KKB Pembunuh Personel Satgas Elang Berani Nongol di Warung Depan Polres
- Sejumlah Wilayah Ini Wajib Waspada karena Efek Erupsi Gunung Semeru
- Jasa Raharja & Korlantas Polri Survei Kesiapan Pengamanan Nataru