Calo pun Beli Tiket Chelsea dari Calo

jpnn.com - JAKARTA - Seperti di pertandingan-pertandingan besar biasanya, calo tiket juga merajalela di sekitar Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Senayan, jelang pertandingan BNI Indonesia All-Stars versus Chelsea FC, Kamis (25/7) malam.
Tiket yang jual oleh para calo harganya jauh lebih tinggi dibanding yang disediakan di tiket yang tersedia di SUGBK. Harga semakin mahal karena calo membeli tiket dari calo yang lain.
Seperti yang dilakukan oleh Sukamdi, salah satu calo yang beroperasi di sekitar pintu IX dan VIII SUGBK. Ia mengaku menjual tiket kategori III. seharga Rp 230 ribu. Padahal harga asli yang dikeluarkan pihak promotor untuk kategori III hanya Rp 150 ribu per lembar.
"Saya juga dapat dari calo. Tadi saya beli dari calo Rp 200 ribu, lalu saya jual lagi Rp 230 ribu. Kalau bapak mau beli saya bisa kasi Rp 220 ribu saja," kata Sukamdi sambil merayu penulis.
Sukamdi bisa jadi tergolong calo kurang modal. Sebab dia ternyata hanya menjual tiket kategori III. "Mau jual yang VIP modalnya gak cukup dek," ungkapnya. (abu/jpnn)
JAKARTA - Seperti di pertandingan-pertandingan besar biasanya, calo tiket juga merajalela di sekitar Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Senayan,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- LA Lakers Hancur Lebur di Gim 1 Babak Pertama NBA Playoffs
- Liga Inggris: Aston Villa Taklukkan Newcastle United 4-1
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1
- Hasil NBA Playoffs: Nuggets Pukul Clippers, Pacers Hantam Bucks
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah