Calon Hakim Agung Mulai Umbar Janji
Rabu, 20 Juli 2011 – 13:48 WIB
JAKARTA- Komisi Yudisial (KY) mulai menggelar tes wawancara terhadap para Calon Hakim Agung (CHA) di kantor KY, Jalan Kramat Raya, Jakarta Pusat. Pada tes wawancara yang digelar hari ini, Rabu (20/7), KY mulai memanggil 6 dari 45 CHA.
Keenam CHA tersebut adalah dari jalur non karir, Syafrinaldi, Tawaddin, Mahdi Syahbandir serta Mohammad Yamin Awie, I Putu Widnya, serta Made Rawa Aryawan dari jalur Karir.
Baca Juga:
Dalam satu sesi wawancara, seorang calon Hakim Agung dari jalur non karir, Syafrinaldi menyatakan bersedia menerima kritikan masyarakat dan selalu siap dipanggil KY apabila ada masyarakat yang melaporkannya atas dugaan pelanggaran kode etik dan prilaku hakim setelah dirinya menjadi hakim Agung nantinya.
"Kalau ada laporan tentang saya dari masyarakat, pagi saya dipanggil, siang ada di sini (KY). Sangat senang saya, biar cepat-cepat bisa diperbaiki," janji Syafrinaldi saat tes wawancara di gedung KY.
JAKARTA- Komisi Yudisial (KY) mulai menggelar tes wawancara terhadap para Calon Hakim Agung (CHA) di kantor KY, Jalan Kramat Raya, Jakarta Pusat.
BERITA TERKAIT
- Pra MLB NU Soroti Jabatan Gus Ipul di PBNU
- BNN Jaksel Gencarkan Pencegahan Narkoba Menjelang Nataru
- Otto Hasibuan: Wadah Tunggal Masih jadi Tantangan bagi Peradi
- Mendes Yandri Ajak Kader Muhammadiyah Bersinergi Memajukan Seluruh Desa di Indonesia
- PBH Peradi: Penerima Probono Bukan Hanya Warga Miskin
- Rayakan Natal, Bank Mandiri Bagikan Lebih 2 Ribu Paket Bantuan di Seluruh Indonesia