Calon Panwas Segera Diuji
Senin, 01 Maret 2010 – 19:02 WIB
JAKARTA -- Hasil Pleno Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) memutuskan akan melakukan uji kelayakan dan kepatutan (fit and proper test) terhadap calon anggota Panitia Pengawas (Panwas) di sejumlah daerah. Hanya saja, Ketua Bawaslu Nur Hidayat Sardini belum memastikan kapan fit and proper test dilakukan. Untuk Provinsi Jawa Timur, Ketua Bawaslu, Nur Hidayat Sardini dan dua orang Anggota Bawaslu yaitu Bambang Eka Cahya Widodo dan SF Tio Fridelina Sitorus yang akan melakukan fit and proper test. Di Jatim ada panwas di delapan Kabupaten atau Kota yang akan diuji Kota Pasuruan, Kabupaten Banyuwangi, Kabupaten Trenggalek, Kabupaten Sumenep, Kabupaten Sidoarjo, Kota Surabaya, Kabupaten Malang, dan Kabupaten Mojokerto.
Yang sudah dipastikan jadwalnya adalah fit and proper test untuk calon anggota panwas Provinsi Riau dan Provinsi Jawa Timur (Jatim). “Untuk dua provinsi itu pada tanggal 4 sampai 6 Maret 2010,” ujar Nur Hidayat Sardini di Jakarta, Senin (1/3).
Baca Juga:
Untuk Provinsi Riau, dua orang Anggota Bawaslu yaitu Wahidah Suaib dan Wirdyaningsih yang akan melakukan fit and proper test Panwas pilkada di empat Kabupaten atau Kota, yakni Kabupaten Kepulauan Meranti, Kabupaten Indragini Hulu, Kota Dumai, dan Kabupaten Bengkalis.
Baca Juga:
JAKARTA -- Hasil Pleno Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) memutuskan akan melakukan uji kelayakan dan kepatutan (fit and proper test) terhadap calon
BERITA TERKAIT
- BPK Diminta Audit Dana Hibah Pemilu dan Pilkada 2024
- Percaya Diri Didukung Jokowi, Ridwan Kamil Yakin Bakal Menang
- Mak-Mak Majelis Taklim Dukung Rena Da Frina Pimpin Kota Bogor
- Asosiasi Lembaga Survei Presisi Sambut Poltracking Indonesia jadi Anggota Baru
- Ketua DPP NasDem Ajak Warga Teluk Merempan Dukung Afni Zulkifli-Syamsulrizal
- Kembali ke Solo, Kaesang Perkenalkan Respati-Astrid kepada Warga Pucang Sawit