Calon SUV Suzuki Penantang Pajero Sport dan Fortuner
jpnn.com - Memperluas ekspansi di segmen sport utility vehicle (SUV), Suzuki tengah menggarap pemain baru untuk bersaing di kelas SUV full-size yang diisi Mitsubishi Pajero Sport dan Fortuner.
Suzuki di India (Maruti Suzuki) mengonfirmasi proyek tersebut. India sendiri dikenal merupakan pasar Suzuki yang memiliki basis penelitian dan pengembangan (R&D) untuk kawasan Asia Tenggara.
CEO Maruti Suzuki Kenichi Ayukawa menyebutkan bahwa persiapan produk SUV tersebut sedang berjalan. Dipastikan pemain baru nanti akan diposisikan lebih tinggi dari kelas Vitara Brezza, lansir AutocarIndia.
“Kami sedang mempelajari jenis kendaraan itu, sebuah SUV ukuran besar. Kami melakukan diskusi disini (Jepang) dan di Jepang untuk melihat peluang pengembangan mobil SUV ini,” kata Ayukawa.
Dikabarkan, calon SUV Suzuki nanti kemungkinan mengambil basis dari crossover S-Cross dan Vitara Brezza. Sementara spesifikasi mesin masih belum diungkap oleh maruti Suzuki.
Saat ini, Suzuki sendiri memiliki pilihan mesin bensin yang cocok baik 1.2-liter maupun 1.5-liter yang keduanya sudah diinduksi turbocharged.
Dari gambar sketsa yang dirilis AutocarIndia, calon SUV Suzuki tampak masih mengambil garis dari model-model SUV mereka lainnya. Soal dimensi, dikatakan memiliki panjang mobil mencapai 4,3 meter lebih.
Kabar lainnya menyebutkan, calon saudara Suzuki Vitara itu akan dipersiapkan mengaspal pada pertengahan 2020. (mg8/jpnn)
Memperluas ekspansi di segmen sport utility vehicle (SUV), Suzuki tengah menggarap pemain baru untuk bersaing di kelas SUV full-size yang diisi Pajero Sport.
Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha
- Mobil Listrik Garapan Suzuki dan Toyota Bersiap Mengaspal Pada 2025
- 8 Motor Andalan Suzuki Mejeng di IMOS 2024, Simak Promonya
- Transformasi Mitsubishi Pajero Sport Lebih Gagah dan Canggih
- Deretan Produk Suzuki Hybrid Menyapa Warga Jawa Tengah
- Suzuki Hayabusa 2025 Menampilkan Corak Warna yang Memikat
- Gelar Carnival di Bandung, ACC Tebar Promo Menarik