Calon Taruna Kemenhub, Perhatikan Informasi Penting ini!!
jpnn.com - JAKARTA - Kementerian Perhubungan (Kemenhub) mengingatkan pendaftar online seleksi calon taruna (sipencatar), untuk segera menyelesaikan tahap pendaftaran. Mengingat masa berakhirnya pendaftaran akan ditutup pada Jumat (27/5).
"Petugas akan membantu proses pendaftaran dari awal sampai akhir dalam waktu satu hari. Jadi jangan lewatkan kesempatan untuk menjadi taruna perhubungan," ujar Peni Pudji Turyanti, Sekretaris Badan Pengembangan SDM Perhubungan selaku Ketua Panitia Sipencatar Pusat.
Sementara, bagi pendaftar yang masih mengalami kesulitan menyelesaikan tahapan pendaftaran, dipersilakan untuk segera mendatangi 31 lokasi pendaftaran.
"Peserta Sipencatar disilakan datang ke 31 lokasi pendaftaran kami. Petugas di sana akan membantu proses pendaftaran dari awal sampai akhir," tandas Peni.
Ke 31 lokasi pendaftaran itu tersebar di 19 sekolah, Akademi, dan Balai Pendidikan Kemenhub di seluruh Indonesia dan 12 Dinas Perhubungan Provinsi. (chi/jpnn)
JAKARTA - Kementerian Perhubungan (Kemenhub) mengingatkan pendaftar online seleksi calon taruna (sipencatar), untuk segera menyelesaikan tahap pendaftaran.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Menhut Libatkan Akademisi, Eksekusi Arahan Prabowo Soal Reforestasi
- Wujudkan Pemerataan Listrik, PLN UIP MPA Capai Milestone Penting di Proyek Tobelo GEPP
- Ali Nurdin Sebut Komjen Ahmad Dofiri Sebagai Sosok Berintegritas, Cocok jadi Wakapolri
- Mendes Yandri Meminta Desa se-Kabupaten Serang untuk Bekerja Keras
- Menteri Nusron Ungkap 60 Persen Konflik Lahan Libatkan Oknum ATR/BPN
- KAI Properti Hadirkan Sentuhan Heritage dalam Beautifikasi Stasiun Yogyakarta