Camat Punya Peran Penting Perkuat Pembangunan SDM Pertanian

Camat Punya Peran Penting Perkuat Pembangunan SDM Pertanian
Mentan Syahrul Yasin Limpo berdialog dengan penyuluh pertanian. Foto: Humas Kementan

Sabir berharap pelatihan ini memberikan peningkatan yang signifikan bagi para camat untuk memperkuat basis pertanian di daerahnya. Apalagi sekarang ada program seperti IPDMIP yang notabene berdampak langsung terhadap penyuluh maupun petani.

"Harus terus disinergikan semuanya. Termasuk para camat ini. Mereka tak ubahnya garda terdepan seperti para penyuluh," jelas Sabir.

Sementara Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (SYL) memaparkan kalau kekuatan negeri ini salah satunya terletak di tingkat kecamatan yang mengkoordinasi desa-desa di bawahnya. Oleh karena itu pemerintah yang baik harus dimulai dari peningkatan kualitas camat.

"Jadi pelatihan kemarin itu ditujukan untuk meningkatkan pemahaman dan kapasitas camat terhadap pertanian Indonesia, sehingga bisa berperan strategis dalam menyukseskan pembangunan pertanian di Kecamatan secara massif," kata SYL.

Kecamatan, lanjut Menteri Syahrul, memiliki peran penting dalam memberi energi dan menyinergikan segala potensi pertanian di desa untuk membangun lumbung pangan masyarakat, baik untuk ketersedian pangan dalam negeri maupun komoditas ekspor.

"Kami berharap akan terbangun lumbung pangan di tiap kecamatan, Kementerian Pertanian akan menyiapkan anggaran, prasarana, dan sarana produksinya, dengan mengoptimalkan kinerja 7230 kecamatan yang memiliki lumbung pangan seluas 100 hektar, pertanian akan semakin kuat," beber Mentei asal Sulawesi Selatan tersebut.

Sementara, Kepala Badan PPSDMP Kementan Dedi Nursyamsi menyampaikan bahwa Pembangunan Pertanian ada di sawah, kebun, dan ladang yang berada di tingkat kecamatan. Kementerian Pertanian membangun program komando strategis di tingkat kecamatan yang disebut kostratani, yang komandani Camat.

"Untuk itu selayaknya komandan memahami berbagai gerakan pembangunan pertanian guna mensinergikan program pertanian di tingkat kecamatan," jelas dia.

Kementerian Pertanian (Kementan) melaksanakan berbagai program pembangunan pertanian hingga tingkat kecamatan untuk memenuhi kebutuhan pangan bagi 273 juta penduduk Indonesia, meningkatkan kesejahteraan petani, dan meningkatkan ekspor.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News