Camkan! Persib Haram Finis di Papan Tengah
jpnn.com - BANDUNG – Persib Bandung sampai dengan pekan ke-30 masih tercecer di posisi 10 klasemen sementara TSC A 2016. padahal Maung Bandung ditargetkan finis pada lima besar.
Sejauh ini Persib baru meraup 44 poin. Posisi itu cukup jauh dari Arema Cronus di puncak klasemen dengan 58 poin hasil dari 30 laga.
Skuat besutan Djadjang Nurjaman ini memang terseok-seok sejak dimulainya kompetisi yang berlangsung dari bulan April lalu ini. Pergantian pelatih pun mewarnai perjalanan Persib mengarungi kompetisi yang diprakarsai oleh PT Gelora Trisula Semesta (GTS).
Tambal sulam pemain pun menghiasi wajah tim kebanggaan bobotoh ini. Namun tetap saja penampilan Hariono Cs kunjung tidak stabil.
Komisaris Utama PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) Zainuri Hasyim menginginkan tim Persib finis sesuai target yakni pada lima besar. Karena menurutnya tim sekelas Persib anti finis diluar posisi lima besar.
"Saya selalu tekankan sama teman-teman (para pemain), Persib itu enggak boleh di papan tengah. Rasanya seperti itu (haram di papan tengah). Contoh di Eropa kayak Arsenal, Chelsea dan lain-lain, itu tim kan lima besar terus tinggal berebut juaranya saja,” kata Zainuri.
"Jangan papan tengah. Bagaimana bisa Persib tim besar di papan tengah. Saya juga enggak rela. Tidak bisa," lanjutnya.
Zainuri pun mengaku sudah merelakan juara TSC A ini jatuh pada tim lain. Diliohat dari raihan poin, Maung Bandung sudah lumayan jauh dengan tim kandidat juara seperti Arema Cronus, Persipura Jayapura dan Madura United.
BANDUNG – Persib Bandung sampai dengan pekan ke-30 masih tercecer di posisi 10 klasemen sementara TSC A 2016. padahal Maung Bandung ditargetkan
- Diperkenalkan, Patrick Kluivert Langsung Beberkan Rencana ke Depan
- Puan Dukung Klub Sepeda ASC Monsters Binaan Sahroni Mengukir Prestasi Global
- Persis Siap Turunkan Rekrutan Anyar saat Menjamu PSM
- Persita Vs PSIS: Bessa Bersinar, Pendekar Cisadane Masuk 4 Besar Klasemen Liga 1
- Live Streaming Persita Vs PSIS Semarang: Brandao Siap Tempur
- BMI Kolaborasi dengan Penyandang Disabilitas Meriahkan Soekarno Run 2025