Can dan Allen Cedera, Liverpool Tambah Derita
jpnn.com - LIVERPOOL - Liverpool belum lepas dari duka. Manajer tim, Brendan Rodgers dipastikan pusing tujuh keliling karena badai cedera pemainnya. Usai ditinggal Daniel Sturridge selama tiga pekan, kini Rodgers juga harus kehilangan dua gelandangnya.
Pertama adalah Emre Can. Sebelumnya sempat tersiar kabar bahwa pemain berpaspor Jerman itu sudah mulai latihan usai mendapat cedera ringan saat membela Timnas Jerman U-21. Ternyata, Can kembali ke Anfield membawa cedera pergelangan kaki saat bertugas.
"Kami punya Emre Can, yang pulang dari Jerman, cedera pergelangan kaki, dan kini harus keluar sampai enam minggu," ucap Rodgers di Sports Mole, Jumat (12/9).
Selain Can, Rodgers juga diragukan bisa memakai jasa Joe Allen. Pemain berusia 24 tahun ini disebut mendapat masalah lutut saat membela Wales di kualifikasi Piala Eropa.
"Kami punya Joe Allen, kembali dari pertandingan internasional, dan kini ia memiliki masalah dengan lututnya. Kita lihat berapa nilai yang kami dapatkan di akhir pekan. Namun yang jelas, sangat disayangkan hal ini bisa terjadi," ujar Rodgers. (adk/jpnn)
LIVERPOOL - Liverpool belum lepas dari duka. Manajer tim, Brendan Rodgers dipastikan pusing tujuh keliling karena badai cedera pemainnya. Usai ditinggal
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Persebaya Vs Borneo FC: Nadeo Kartu Merah, Rivera Ukir Brace
- Pengumuman Pelatih Telah Dilakukan, Pemanggilan Pemain Pelatnas PBSI Mulai Senin
- Bank Mandiri Resmi jadi Sponsor Jakarta LavAni, Siap Gebrak Proliga 2025
- Timnas Indonesia vs Filipina, Shin Tae Yong: Pasti Kami akan Bekerja Keras
- Madura United Menaklukkan Bali United di Bangkalan
- Persebaya Vs Borneo FC: Tuan Rumah Keropos di Belakang