Candaan Petinggi PLN soal Transformers Bikin Anggota DPR Murka

jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua Komisi VI DPR Dito Ganinduto mengecam pernyataan PLN terkait padamnya listrik di sebagian Pulau Jawa termasuk Ibu Kota DKI Jakarta, Minggu (4/8) lalu. Pasalnya, di tengah persoalan listrik padam berjam-jam dan masyarakat lagi kesulitan, PLN menyatakan akan meminta bantuan dari Transformers.
Menurut Dito, pernyataan itu sama sekali tidak lucu dan sangat menghina. "Ini menghina banget,” tegas Dito di gedung DPR, Jakarta, Selasa (6/8).
Politikus Partai Golkar itu menegaskan, tidak seharusnya di tengah masyarakat mengalami kesulitan akibat padamnya listrik, PLN mengeluarkan pernyataan yang tidak lucu.
“Ini kita lagi serius, masyarakat lagi kesulitan dia bilang akan kerja cepat karena butuh uang masuk dan kalau bisa minta bantuan Transformers. Ini tidak lucu, saya sangat kecewa," ungkapnya.
Sebelumnya diberitakan, Executive Vice President Corporate Communication & CSR PLN I Made Suprateka mengungkapkan belum secara terperinci menghitung berapa kerugian yang dialami perusahaan listrik negara tersebut akibat pemadaman, Minggu (4/8).
BACA JUGA: Usai Disemprit Jokowi, Plt Dirut PLN Bilang Begini
PLN berjanji secepat mungkin memulihkan kembali pasokan listrik ke wilayah terdampak seperti Jakarta, Banten, dan sebagian Jawa Barat. “Kami secepat mungkin, kalau perlu kami minta tolong Transformers untuk bantu memperbaiki biar cepat karena biar duitnya masuk," ujar dia seraya tertawa di kantor pusat PT PLN Persero di Jakarta, Senin, (5/8).
Wakil Ketua Komisi VI DPR Dito Ganinduto mengecam pernyataan PLN terkait padamnya listrik di sebagian Pulau Jawa termasuk Ibu Kota DKI Jakarta, Minggu (4/8) lalu.
- Herman Deru Resmi Menyalakan Listrik PLN di Lima Desa di Keluang Muba
- Manfaatkan Digitalisasi, PLN IP Sukses Jaga Keandalan Pasokan Listrik Selama Libur Lebaran
- Dirut PLN IP Apresiasi Ribuan Petugas yang Menjaga Kebutuhan Listrik saat Lebaran
- PLN IP Berhasil Penuhi Kebutuhan Listrik Saat Idulfitri
- Berbagi di Bulan Ramadan, PLN IP Salurkan Bantuan Rp 2,8 Miliar
- Penuhi Kebutuhan Listrik Saat IdulFitri, PLN IP Operasikan 371 Mesin Pembangkit