Candi Borobudur Segera Dibuka Kembali, Ganjar: Ini Akan Jadi Obat Rindu

jpnn.com, MAGELANG - Mulai akhir pekan ini Candi Borobudur sudah mulai dibuka kembali untuk wisatawan. Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo mengatakan pembukaan akan dilakukan bertahap dan tetap menerapkan protokol kesehatan secara ketat.
Candi Borobudur telah ditutup selama tiga bulan, sejak 20 Maret 2020 pada Rabu (10/6) mulai disiapkan untuk dibuka kembali.
Ganjar sudah melakukan simulasi seandainya para wisatawan sudah diizinkan memasuki kawasan candi terbesar di dunia tersebut.
Untuk kesiapan pembukaan Candi Borobudur, Ganjar bersama PT Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan dan Ratu Boko melakukan simulasi.
Dalam simulasi tersebut dipraktkkan penerapan protokol kesehatan sejak pintu gerbang sampai di depan anak tangga pertama Candi Borobudur.
"Dari awal (peraturannya) sangat rigid. Saya harap masyarakat tahu meski nanti akan ada guide. Ini akan jadi obat rindu. Kehati-hatian tetap kita lakukan," kata Ganjar.
Sejak tiba di pintu gerbang peraturan protokol kesehatan mulai dilakukan dengan penyemprotan disinfektan pada seluruh mobil yang masuk.
Setelah masuk, pengunjung turun dari mobil di drop off. Kemudian secara antre pada garis-garis kotak mereka harus cuci tangan di wastafel yang telah disiapkan pengelola.
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mengikuti simulasi persiapan dibukanya kembali kawasan Candi Borobudur.
- Berdoa di PIK, Biksu Thudong Tebar Pesan Damai
- Semangati Hasto, Ganjar Hadir di Pengadilan Tipikor
- Konon, Kader di Tingkat Bawah Meminta Megawati Jadi Ketum PDIP saat Kongres
- Megawati Tonton Teater di GKJ, Menterinya Prabowo Ikut Hadir
- Menteri Prabowo Sebut Jokowi Bos, Ganjar Khawatir Ada Matahari Kembar
- Megawati Anggap Ganjar Sudah Benar Bersikap Tolak Kedatangan Israel ke Indonesia